Sabtu 03 Jul 2021 04:17 WIB

Amazon Brasil Catat Kebakaran Hutan Terbanyak Sejak 2007

Greenpeace Brasil mengatakan peningkatan kebakaran hutan Amazon terkait dengan deforestasi dan perubahan iklim, serta kebijakan anti-lingkungan - Anadolu Agency

Greenpeace Brasil mengatakan peningkatan kebakaran hutan Amazon terkait dengan deforestasi dan perubahan iklim, serta kebijakan anti-lingkungan - Anadolu Agency
Greenpeace Brasil mengatakan peningkatan kebakaran hutan Amazon terkait dengan deforestasi dan perubahan iklim, serta kebijakan anti-lingkungan - Anadolu Agency

REPUBLIKA.CO.ID, SAO PAULO - Wilayah Amazon Brasil pada Juni mencatat kebakaran hutan terbanyak dalam 14 tahun terakhir.

"Ada 2.308 titik api yang diidentifikasi oleh satelit kami sepanjang bulan Juni, meningkat 2,6 persen dibandingkan Juni tahun lalu," kata Institut Nasional untuk Penelitian Luar Angkasa (INPE).

Baca Juga

Juni menandai awal musim kemarau di Amazon.

Rekor tertinggi sebelumnya dilaporkan pada Juni 2007, ketika 3.519 kebakaran terlihat di wilayah tersebut. Sedangkan rekor tertinggi untuk bulan Juni adalah pada 2004, dengan 9.179 kebakaran.

Greenpeace Brasil mengatakan peningkatan kebakaran hutan Amazon terkait dengan deforestasi dan perubahan iklim, serta kebijakan anti-lingkungan selama pemerintahan Presiden Jair Bolsonaro.

“Sayangnya, rekor untuk bulan Juni ini tidak mengejutkan mengingat kesinambungan kebijakan anti-lingkungan pemerintahan saat ini," kata juru bicara kampanye Amazon Greenpeace Brasil Romulo Batista.

sumber : https://www.aa.com.tr/id/dunia/bulan-ini-amazon-brasil-catat-kebakaran-hutan-terbanyak-sejak-2007-/2292627
BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement