REPUBLIKA.CO.ID, Mega bintang Portugal Cristiano Ronaldo menasbihkan dirinya sebagai orang pertama yang berhasil menyentuh angka 300 juta pengikut (follower) di jejaring sosial media (sosmed) Instagram. Ronaldo juga menyandang status sebagai orang paling kaya yang diikuti di jagat bumi ini.
Penyerang Juventus tersebut dapat membebankan biaya kepada pengiklan maupun aktivitas endorsement sebesar 1,2 juta poundsterling (Rp 24 miliar) untuk setiap unggahan pada feed akun Instagram miliknya.
Bahkan perusahaan pemasaran media sosial Hopper HQ menjelaskan Ronaldo sukses mengasapi pegulat yang beralih profesi menjadi seorang aktor, Dwayne 'The Rock' Johnson dari posisi teratas. Ini merupakan kali pertama Ronaldo menduduki puncak daftar yang dimulai pada 2017 silam. Pemenang lima titel Ballon d'Or total memiliki 308 juta pengikut di Instagram.
Sebagaimana dilansir BBC Sports, Jumat (2/7), perusahaan Hopper HQ yang berbasis di Inggris — yang menjalankan akun media sosial atas nama perusahaan dan individu — menerbitkan daftar kekayaan Instagram pertamanya pada tahun 2017.
Informasinya berdasarkan pada analisis data internal maupun yang tersedia bagi umum untuk mengungkapkan daftar selebriti dan influencer dengan bayaran tertinggi di Instagram. Data tersebut mempertimbangkan faktor-faktor seperti keterlibatan rata-rata, seberapa sering mereka mengunggah, variabel industri, dan jumlah pengikut.
Sejak tahun lalu, perkiraan biaya untuk posting Instagram Ronaldo, yang menjadi berita utama pada bulan Juni ketika ia menghapus dua botol Coca-Cola pada konferensi pers sebelum pembuka Euro 2020 Portugal melawan Hungaria, telah meningkat sebesar 54 persen.
Salah satu pendiri Hopper HQ, Mike Bandar menjelaskan Instagram sangat berpengaruh dalam industri periklanan saat ini, terlebih dengan pandemi Covid-19. Dengan demikian banyaknya pengakses pun pengguna Instagram membuat pendapatan untuk para selebgram dunia meningkat pada tahun ini.
"Sangat menyenangkan melihat Cristiano Ronaldo mengambil tempat nomor satu tahun ini setelah terus berada di peringkat lima besar sepanjang sejarah daftar. Dengan Euro tahun ini dan beberapa langkah pemasaran kontroversial selama beberapa pekan terakhir, kehadiran royalti sepak bola telah meroket pesat," demikian pernyataan Mike Bandar.
Sementara itu, hanya satu akun di platform tersebut yang memiliki lebih banyak pengikut daripada Ronaldo yaitu akun resmi Instagram dengan 397 juta. Penyanyi pop Ariana Grande menyusul di angka 244 juta pengikut, sedangkan Kylie Jenner memiliki 241 juta. Adapun penyanyi Selena Gomez memiliki 238 juta orang yang mengikuti akunnya, pun selebritas Kim Kardashian dengan 229 juta.
Sementara rival abadi Ronaldo, sekaligus kapten Barcelona dan Argentina, Lionel Messi, menyentuh angka 219 juta pengikut. Messi yang memiliki 224 juta pengikut, dapat mengenakan biaya per-posting sebesar 798 ribu pounds, itu menempatkannya di urutan ketujuh klasemen.
Pada awalnya tidak pernah mudah bagi para pesepak bola memasuki hati masyarakat dunia. Sejatinya popularitas pesepak bola kini sudah tidak lagi sempit lantaran hanya tersorot di lapangan hijau saja.
Jauh sebelum pamor Ronaldo meroket para pecinta sepak bola jelas mengenal sosok David Beckham. Pria yang dibesarkan dari akademi Manchester United (MU) tak hanya memiliki bakat dalam urusan olah bola.
Selain sukses bersama MU popularitas Beckham ikut naik dengan menjadi model terbaik sepanjang masa. Meski ada banyak pemain lain yang juga memiliki prestasi tak jauh berbeda dengan Beckham, namun sepertinya tak bisa menyentuh kebesaraan nama Beckham di industri periklanan. Beckham bisa dikatakan sebagai salah satu pionir pemain sepakbola modern, yang tidak hanya menjadi bintang di dalam lapangan, tapi juga di luar lapangan.
Kini, praktis Beckham dan Cristiano Ronaldo telah menjadi ikon sepak bola yang mampu meningkatkan reputasi seniman kulit bundar, dari sekadar mengais upah dari lapangan menjadi bintang iklan papan atas di dunia.