Senin 05 Jul 2021 09:47 WIB

Peru Bertekad Balas Kekalahan Telak dari Brasil

Usai dibantai Brasil, Peru bangkit dengan mengalahkan lawan-lawannya.

Rep: Eko Supriyadi/ Red: Endro Yuwanto
Pelatih Peru Ricardo Gareca.
Foto: REUTERS/Henry Romero
Pelatih Peru Ricardo Gareca.

REPUBLIKA.CO.ID, RIO DE JANEIRO -- Peru akan mendapatkan kesempatan membalas kekalahan telak 0-4 atas Brasil di fase grup, saat jumpa di semifinal Copa America 2021, Selasa (6/7). Usai dibantai Brasil, Peru bangkit dengan mengalahkan Kolombia dan Venezuela, lalu imbang melawan Ekuador.

Peru kemudian lolos ke semifinal melalui adu penalti, setelah imbang 3-3 melawan Paraguay.

''Kami akan memiliki kesempatan untuk menghadapi Brasil dan membenahi semua hal yang salah di pertandingan pertama,'' ujar pelatih Peru Ricardo Gareca, dikutip dari Apnews, Senin (5/7).

Menurut Gareca, Brasil merupakan tim yang sangat kuat dan bagus. Namun ia menyatakan kalau skuad Peru juga terus berkembang jadi lebih baik. Peru akan mengandalkan striker Gianluca Lapadula, menggantikan top skorer sepanjang masa Paolo Guerrero yang absen karena cedera lutut.

Sementara Brasil akan kembali menjadikan Neymar pemain andalan. Ia merupakan pemain terbaik di Copa America sejauh ini. Siapapun yang menang dalam laga di Nilton Santos Stadium, akan tampil di Maracana dalam ajang final. Pemenang pertemuan ini akan menghadapi antara Argentina atau Kolombia.

Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement