Selasa 06 Jul 2021 15:24 WIB

BMH-Baznas Kuatkan Program Pesantren Berdaya di Majene

Sinergi itu berupa tambahan bebek petelur sebanak 250 ekor.

Laznas BMH bersinergi dengan Baznas memperkuat peternakan bebek petelur di pesantren Hidayatullah Majene, Sulawesi Barat.
Foto: Dok BMH
Laznas BMH bersinergi dengan Baznas memperkuat peternakan bebek petelur di pesantren Hidayatullah Majene, Sulawesi Barat.

REPUBLIKA.CO.ID, MAJENE -- Laznas BMH dan Baznas bersinergi kuatkan program pesantren berdaya melalui peternakan bebek petelur yang berlokasi di Pesantren Yatim Dhuafa Hidayatullah Majene.  di Jalan Baharuddin Lopa, Tande Timur, Banggai Timur Kabupaten Majene.  Sulawesi Barat, Jumat  (2/7).

"Alhamdulillah program pesantren berdaya BMH didukung oleh Baznas. Kali ini dengan penambahan bebek petelur sebanyak 250 ekor. Selain itu juga perbaikan kandang bebek," terang Kadiv Program dan Pemberdayaan BMH Sulbar, Jamal Sholeh dalam rilis yang diterima Republika.co.id.

Tambahan bebek ini sendiri sebagai upaya peningkatan kemampuan produksi yang selama ini dengan 50 ekor bebek menghasilkan 4 - 5 rak telur.

"Harapannya dengan bantuan 250 ekor bebek dan total menjadi 300 bebek, program pesantren berdaya ini semakin produktif sehingga dapat memberikan kontribusi anggaran bagi kemandirian pesantren, " imbuh Jamal.

Tambahan ini,  menurut Ustadz Syakir selaku penanggung  jawab program ini akan menjadikan pesantren lebih baik dalam produksi sehingga dapat memenuhi kebutuhan pasar.

"Sebelum ini 4-5 rak terus dihasilkan. Dengan adanya tambahan ini bisa tembus 30-40 rak. Jumlah ini akan menjadikan pesantren semakin luas kemampuannya melayani kebutuhan pasar atau masyarakat," katanya.

Laznas BMH dengan jaringan pesantren di seluruh Tanah Air terus berkomitmen memberdayakan pesantren sehingga bisa lebih mandiri secara ekonomi.

BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement