Baznas Sleman Kembali Lakukan Tebar Kurban
Rep: Wahyu Suryana/ Red: Yusuf Assidiq
Logo Baznas. | Foto: blogspot.com
REPUBLIKA.CO.ID, SLEMAN -- Dalam rangka Hari Raya Idul Adha 1442 H, Badan Amil Zakat Nasional (Baznas) Sleman, DIY, melakukan lagi kegiatan tebar kurban. Tahun ini, dilakukan di lima titik kapanewon mulai Minggir, Sleman, Seyegan, Tempel, sampai Prambanan.
Agenda ini berlangsung dua hari dihadiri Wakil Bupati Sleman, Danang Maharsa, pada hari pertama. Wakil Ketua III Bidang Perencanaan, Keuangan dan Pelaporan Baznas Sleman, Muhyi Darmaji mengatakan, ini bagian program Sleman Peduli.
Yang mana, kata Muhyi, menyasar masjid-masjid dan mushala-mushala di Kabupaten Sleman, terutama yang belum pernah melaksanakan kurban sapi. Tebar kurban sudah digelar Baznas rutin tiap tahun, dan tahun ini sudah memasuki tahun keempatnya.
Tahun ini, Baznas Sleman menyiapkan senilai Rp 112 juta untuk dapat dialokasikan dalam program tebar kurban. Dana tersebut dapat memenuhi program tebar kurban di lima lokasi dengan jumlah sapi satu ekor setiap lokasinya.
"Hampir seluruh kapanewon kita sowani untuk mengalokasikan kurban bagi masjid dan mushala yang belum pernah menyembelih sapi sebagai hewan kurban," kata Muhyi, Rabu (21/7).
Wakil Bupati Sleman, Danang Maharsa, menyampaikan apresiasinya kepada Baznas Sleman yang telah berkomitmen dan berperan untuk program tersebut. Terlebih, di tengah adanya pandemi, sehingga masih bisa melaksanakan kurban bersama warga.
"Walaupun dengan segala keterbatasan dalam penyelenggaraannya karena menerapkan prokes ketat, semoga tidak mengurangi sedikitpun esensi dari kegiatan ini," ujarnya.
Danang sendiri melakukan peninjauan di dua lokasi yaitu Mushala Sugiyatmi yang ada di Kalurahan Margomulyo, Kapanewon Seyegan. Sedangkan, untuk lokasi kedua ada di Masjid Nurul Jihad yang ada di Kalurahan Sendangsari, Kapanewon Minggir.