REPUBLIKA.CO.ID, RAMALLAH - Kelompok hak asasi manusia pada Kamis menuduh pihak berwenang Israel menyiksa seorang tahanan Palestina sampai meninggal. Abdu al-Khatib, 43, kehilangan nyawanya selama pemeriksaan di pusat interogasi al-Moscobiyeh di Yerusalem Timur.
“Kesaksian yang dikumpulkan dari keluarganya dan tahanan lainnya menunjukkan bahwa dia disetrum dan dipukuli,” kata Amani Sarahneh, juru bicara LSM Masyarakat Tahanan Palestina, kepada Anadolu Agency.
Dia mengatakan penyebab kematian akan ditentukan setelah melakukan otopsi pada tubuh al-Khatib. “LSM Palestina dan gubernur Yerusalem menuduh Israel membunuh al-Khatib,” kata Sarahneh.
Al-Khatib, ayah empat anak dari kamp pengungsi Shufat di Yerusalem Timur, ditahan oleh pasukan Israel karena pelanggaran lalu lintas.
Menurut kelompok hak asasi Palestina, sekitar 4.850 warga Palestina diperkirakan ditahan di penjara Israel, termasuk 41 wanita, 225 anak-anak dan 540 tahanan administratif.