Jumat 23 Jul 2021 10:18 WIB

Wamenlu China dan AS Dijadwalkan Bertemu di Tianjin

China akan bersikap tegas dalam menjaga kedaulatan dan minta AS tak intervensi.

Hubungan AS dan China.
Foto: AP / Andy Wong
Hubungan AS dan China.

REPUBLIKA.CO.ID, BEIJING  -- Wakil Menteri Luar Negeri China Xie Feng dan Wamenlu Amerika Serikat Wendy Sherman akan mengadakan pertemuan di Kota Tianjin pada 25-26 Juli 2021.Pertemuan dilakukan di Tianjin atas pertimbangan pengaturan karantina dan relatif dekat dengan Beijing. Demikian pernyataan juru bicara Kementerian Luar Negeri China Zhao Lijian, Kamis (22/7).

Menurut dia, pertemuan tersebut atas usulan pihak AS untuk berdialog terkait kemitraannya dengan China. Setelah dialog tersebut, menurut rencana, Sherman akan bertemu dengan anggota Dewan Negara sekaligus Menteri Luar Negeri China Wang Yi.

Baca Juga

China akan menjelaskan kepada AS mengenai prinsipnya dalam meningkatkan hubungan dengan AS."China akan bersikap tegas dalam menjaga kedaulatan, keamanan, dan kepentingan, serta meminta AS tidak mencampuri urusan dalam negeri China yang bisa merugikan kepentingan China," kata Zhao.

Tianjin berjarak sekitar 200 kilometer di sebelah timur Kota Beijing. Bandar Udara Internasional Daxing, Beijing, berlokasi di antara kedua kota setingkat provinsi di China tersebut.

sumber : Antara
BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement