Senin 26 Jul 2021 07:47 WIB

Matt Damon Kembali Garap Skenario Film Bareng Ben Affleck

Setelah Good Will Hunting, Matt Damon dan Ben Affleck kembali garap skenario film.

Rep: Farah Noersativa/ Red: Reiny Dwinanda
Matt Damon pernah memenangkan Oscar 1998 untuk Skenario Asli Terbaik berkat naskah film Good Will Hunting yang ditulisnya bersama Ben Affleck.
Foto:

Damon dan Affleck merasa telah benar-benar belajar sesuatu tentang struktur di sepanjang jalan menulis skenario. Ia menyebut, prosesnya berjalan jauh lebih cepat daripada saat mengerjakan Good will Hunting yang meraih Oscar 1998 untuk Skenario Asli Terbaik.

"Menurut saya, proses penulisan Good Will Hunting sangat tidak efisien. Anda tahu, karena kami tidak begitu memahami struktur sehingga kami menulis ribuan halaman," kata dia.

Damon menceritakan, keduanya menulis adegan yang berbeda dengan terus-menerus bertanya satu sama lain mengenai berbagai kemungkinan kelanjutan cerita. Hal itu mengakibatkan mereka mencoba "menyusutkan" adegan yang berbeda bersama-sama menjadi sesuatu yang tampak seperti film.

"Dulu, kami tidak memiliki tenggat waktu karena tidak ada yang peduli dengan apa yang kami lakukan, tidak ada yang menunggu naskah, kami menganggur, jadi kami benar-benar tidak ada yang harus dilakukan," katanya.

Kali ini, Damon dan Affleck mengambil pendekatan yang lebih terstruktur. Mereka menyisihkan waktu setiap hari untuk menulis, di sela-sela aktivitas lain dari kehidupan mereka, termasuk berkeluarga.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement