Senin 26 Jul 2021 09:05 WIB

Filipina Kembali Laporkan Kematian Akibat Covid-19 Delta

Filipina kini memiliki 119 kasus Covid-19 varian delta.

Red: Nur Aini
Seorang petugas menyuntikkan Vaksin Covid-19 Sinovac kepada warga di Manila, Filipina, Selasa (22/6). Filipina mencatat kematian keempat akibat varian delta Covid-19 yang sangat menular.
Foto: AP Photo/Aaron Favila
Seorang petugas menyuntikkan Vaksin Covid-19 Sinovac kepada warga di Manila, Filipina, Selasa (22/6). Filipina mencatat kematian keempat akibat varian delta Covid-19 yang sangat menular.

REPUBLIKA.CO.ID, MANILA -- Filipina mencatat kematian keempat akibat varian delta Covid-19 yang sangat menular. Hal itu dikonfirmasi Departemen Kesehatan (DOH) pada Ahad (25/7).

DOH menyebutkan bahwa negara itu kini memiliki 119 kasus varian delta setelah menemukan 55 kasus tambahan.

Baca Juga

"Satu kasus meninggal, sementara 54 kasus lainnya dinyatakan sembuh," isi pernyataan DOH, yang menambahkan bahwa enam dari kasus baru merupakan warga Metro Manila.

"Kami meminta sektor publik dan swasta agar memastikan penemuan kasus aktif, pelacakan kontak agresif, isolasi atau karantina segera, serta kepatuhan terhadap standar kesehatan publik minimum di wilayah masing-masing dan bahkan di tempat kerja," kata DOH.

Hingga Ahad (25/7), Filipina melaporkan total 1.548.755 kasus terkonfirmasi Covid-19, termasuk 27.224 korban meninggal.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement