Rabu 28 Jul 2021 15:36 WIB

Penuhi Hidup dengan Rasa Syukur dan Lihat Keajaibannya

Rasa syukur dapat meningkatkan suasana hati menjadi lebih bahagia.

Rep: Mabruroh/ Red: Ani Nursalikah
Penuhi Hidup dengan Rasa Syukur dan Lihat Keajaibannya
Foto: Pixabay
Penuhi Hidup dengan Rasa Syukur dan Lihat Keajaibannya

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Rasa syukur dapat meningkatkan suasana hati menjadi lebih bahagia. Rasa syukur juga memungkinkan seseorang untuk melihat kesulitan sebagai pelajaran hidup.

Alih-alih mengeluh dan bersedih, rasa syukur jauh lebih mendorong kepositifan dan kualitas hidup yang lebih baik. Sederhananya, rasa syukur berdampak pada kebahagiaan. 

Baca Juga

"Perspektif kita adalah realitas kita. Perspektif bersyukur adalah salah satu yang membantu kita di jalan kebangkitan dan penghargaan spiritual kita," ujar Monique Hassan dilansir dari About Islam, Rabu (28/7).

Sebagai advokat psikologi positif, Hassan melihat nilai manfaat dari rasa syukur sebagai bagian dari proses penyembuhan serta gaya hidup sehari-hari. Ini menggunakan unsur optimisme dan kebahagiaan. 

"Alih-alih melihat dapur setengah kosong, pilihlah untuk melihatnya setengah penuh dan ucapkan terima kasih kepada kekuatan Anda yang lebih tinggi," kata Hassan.

Berucap syukur tidak melulu pada saat menerima kejutan besar. Berucap syukur dapat dimulai dari hal-hal kecil dan sederhana. Percayalah ini mampu mengubah suasana hati.

 

 

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement