Selasa 03 Aug 2021 05:25 WIB

Alasan Sejumlah Atlet Olimpiade Tokyo Melakukan Bekam

Nabi Muhammad pernah mengatakan bekam baik digunakan sebagai obat.

Rep: Alkhaledi Kurnialam/ Red: Ani Nursalikah
Alasan Sejumlah Atlet Olimpiade Tokyo Melakukan Bekam. Ilustrasi
Foto: AP
Alasan Sejumlah Atlet Olimpiade Tokyo Melakukan Bekam. Ilustrasi

REPUBLIKA.CO.ID, TOKYO -- Olimpiade Tokyo 2020 sedang berlangsung dengan banyak kejadian unik yang menyertainya. Salah satunya adalah terlihatnya sejumlah atlet Olimpiade di berbagai difoto yang menunjukkan lingkaran merah besar di kulit mereka.

Perenang dan atlet gimnastik termasuk di antara mereka yang terlihat terdapat lingkaran memar misterius. Apa sebenarnya lingkaran itu? 

Baca Juga

Dilansir dari About Islam, Ahad (1/8), sebenarnya ini bukan pertama kalinya tanda lingkaran yang merupakan tanda bekam terlihat di Olimpiade. Teknik tradisional ini sebelumnya digunakan oleh perenang China Wang Qun di Olimpiade 2008 di Beijing dan perenang Amerika di Rio 2016.

Bekam atau hijama