Rabu 04 Aug 2021 12:17 WIB

Makau akan Tes Covid-19 Warga Setelah Empat Kasus Baru

Pusat perjudian Makau meluncurkan program tes Covid-19 untuk 600 ribu warganya

Rep: Antara/ Red: Christiyaningsih
Pusat perjudian Makau meluncurkan program tes Covid-19 untuk 600 ribu warganya. (ilustrasi)
Foto: PxHere
Pusat perjudian Makau meluncurkan program tes Covid-19 untuk 600 ribu warganya. (ilustrasi)

REPUBLIKA.CO.ID, HONG KONG - Pusat perjudian Makau telah meluncurkan program tes Covid-19 untuk 600.000 warganya. Tes Covid-19 setelah kota yang dikuasai China itu mengonfirmasi empat kasus baru infeksi virus corona pada Selasa (3/8).

Hal itu disampaikan oleh pemerintah lokal Makau dalam sebuah pernyataan pada Rabu. Makau telah mendirikan 41 stasiun pengujian asam nukleat di seluruh kota yang akan berjalan tanpa henti selama setidaknya tiga hari yang merupakan perkiraan periode yang diperlukan, demikian pernyataan pemerintah.

Baca Juga

Pemerintah juga mengatakan pengaturan janji kedatangan untuk tes tidak akan diperlukan. Makau hanya mencatat 59 kasus infeksi virus corona. Sejauh ini Makau tidak mencatat adanya kematian akibat Covid-19, menurut data pemerintah Hong Kong.

Dalam pernyataan terpisah, pemerintah Hong Kong mengatakan telah menghapus Makau dari daftar tempat penduduk dapat kembali ke Hong Kong tanpa perlu karantina. Daftar 'Return2HK' (kembali ke Hong Kong) itu sekarang hanya berisi nama tempat-tempat dari daratan China.

sumber : Reuters
BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement