Jumat 06 Aug 2021 08:15 WIB

Satgas Banjir Depok Bersihkan Sampah di Saluran Sekunder

Sampah di saluran cabang tengah terbawa arus dari Citayam dan Kelurahan Pondok Jaya.

Rep: Rusdy Nurdiansyah/ Red: Bilal Ramadhan
Seorang anak bermain pancing di depan rumah yang terendam banjir di Cimanggis, Depok, Jawa Barat.
Foto: ANTARA/Asprilla Dwi Adha
Seorang anak bermain pancing di depan rumah yang terendam banjir di Cimanggis, Depok, Jawa Barat.

REPUBLIKA.CO.ID, DEPOK -- Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) Kota Depok mengerahkan satu regu Satuan Tugas (Satgas) yang terdiri dari 10 personel untuk melakukan pengangkatan sampah di Saluran Sekunder Cabang Tengah, Ratujaya, Cipayung, Kota Depok. Sampah tersebut terbawa arus dari hulu Citayam dan Kelurahan Pondok Jaya.

"Kami turunkan Satgas untuk melakukan pengangkatan sampah di Saluran Sekunder Cabang Tengah. Hal ini dilakukan untuk memperlancar saluran tersebut, sehingga tidak menimbulkan banjir di musim penghujan," ujar Kepala Bidang Sumber Daya Air (SDA) Dinas PUPR Kota Depok, Denny Setiawan di Kantor Dinas PUPR Kota Depok, Kamis (5/8).

Menurut Denny, sampah-sampah yang diangkat terdiri dari berbagai jenis, seperti styrofoam, kantong plastik, botol dan lain sebagainya. "Totalnya diperkirakan mencapai delapan ton sampah yang dibersihkan dan sudah diangkut ke Tempat Pembuangan Akhir (TPA) Cipayung," ujar dia.

Ia mengimbau kepada seluruh masyarakat untuk tidak membuang sampah ke kali. Pasalnya, kebiasaaan ini akan menyebabkan banjir dan longsor saat musim penghujan.

"Kami imbau masyarakat  membuang sampah pada tempatnya, bukan buang sembarangan apalagi ke saluran dan sungai. Mudah-mudahan tidak ada lagi tumpukan sampah di saluran ini, setelah kami bersihkan," harap Denny.

BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement