Sabtu 07 Aug 2021 10:39 WIB

Redam Rumor Messi, Pochettino Tegaskan PSG Fokus Ligue 1

Pochettino tak memungkiri, PSG berupaya meningkatkan kualitas tim.

Rep: Frederikus Bata/ Red: Ratna Puspita
Pelatih Paris Saint Germain Mauricio Pochettino akhirnya merespons rumor yang santer terdengar dengan menyatakan bahwa klubnya sedang fokus menyambut musim baru. Beberapa hari terakhir, PSG kembali dikaitkan dengan Messi. (Foto: Lionel Messi)
Foto: EPA-EFE/Alejandro Garcia
Pelatih Paris Saint Germain Mauricio Pochettino akhirnya merespons rumor yang santer terdengar dengan menyatakan bahwa klubnya sedang fokus menyambut musim baru. Beberapa hari terakhir, PSG kembali dikaitkan dengan Messi. (Foto: Lionel Messi)

REPUBLIKA.CO.ID, TROYES -- Pelatih Paris Saint Germain Mauricio Pochettino akhirnya merespons rumor yang santer terdengar. Beberapa hari terakhir, PSG kembali dikaitkan dengan Messi.

Kali ini, isunya lebih memanas karena Messi sudah pasti berpisah dengan Barcelona. Les Perisiens dikabarkan berada di garis terdepan, sebagai calon pemilik  kapten Argentina itu. 

Baca Juga

Pochettino mencoba mendinginkan suasana. Ia mengikuti semua yang diberitakan. Namun, klubnya sedang fokus menyambut musim baru.

Ligue 1 Prancis akan segera dimulai. Paris SG jumpa ES Troyes AC pada pertandingan perdana di Stadion de I'Aube, Ahad (8/8) dini hari WIB. "Kami tahu apa yang terjadi kemarin, antara Messi dengan Barca. Tetapi kami sepenuhnya fokus untuk mengalahkan Troyes," kata Pochettino, dikutip dari Sportsmole, Sabtu (7/8).

Ia tak memungkiri, PSG berupaya meningkatkan kualitas tim. Dalam hal ini, Direktur Olahraga Leonardo Araujo dan Presiden Nasser Al-Khelaifi bekerja keras di bursa transfer.

Namun, Pochettino enggan berandai-andai. Lagi pula, klub memiliki urusan yang harus segera diselesaikan.

PSG dalam proses memperpanjang kontrak Kylian Mbappe. Hingga kini, kedua kubu belum mencapai kesepakatan.

Mbappe baru saja mengatakan ingin meraih berbagai kesuksesan bersama Les Perisiens. Sebuah pernyataan yang melegakan pendukung tim tersebut.

Maklum, sejumlah elit Eropa sedang memantau situasinya. Real Madrid dan Liverpool bersedia menampung pesepakbola 22 tahun itu.

Sudah empat musim Mbappe membela Raksasa Prancis ini. Sejauh itu, ia tampil dalam 171 laga di berbagai ajang, dan mencetak 132 gol. 

BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Yuk Ngaji Hari Ini
وَمَا تَفَرَّقُوْٓا اِلَّا مِنْۢ بَعْدِ مَا جَاۤءَهُمُ الْعِلْمُ بَغْيًاۢ بَيْنَهُمْۗ وَلَوْلَا كَلِمَةٌ سَبَقَتْ مِنْ رَّبِّكَ اِلٰٓى اَجَلٍ مُّسَمًّى لَّقُضِيَ بَيْنَهُمْۗ وَاِنَّ الَّذِيْنَ اُوْرِثُوا الْكِتٰبَ مِنْۢ بَعْدِهِمْ لَفِيْ شَكٍّ مِّنْهُ مُرِيْبٍ
Dan mereka (Ahli Kitab) tidak berpecah belah kecuali setelah datang kepada mereka ilmu (kebenaran yang disampaikan oleh para nabi) karena kedengkian antara sesama mereka. Jika tidaklah karena suatu ketetapan yang telah ada dahulunya dari Tuhanmu (untuk menangguhkan azab) sampai batas waktu yang ditentukan, pastilah hukuman bagi mereka telah dilaksanakan. Dan sesungguhnya orang-orang yang mewarisi Kitab (Taurat dan Injil) setelah mereka (pada zaman Muhammad), benar-benar berada dalam keraguan yang mendalam tentang Kitab (Al-Qur'an) itu.

(QS. Asy-Syura ayat 14)

Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement