UMY Vaksinasi Dosis Pertama untuk Mahasiswa
Rep: Wahyu Suryana/ Red: Muhammad Fakhruddin
UMY Vaksinasi Dosis Pertama untuk Mahasiswa. Kampus UMY. | Foto: Wahyu Suryana.
REPUBLIKA.CO.ID,BANTUL -- Universitas Muhammadiyah Yogyakarta (UMY) dan Polda DIY melaksanakan vaksinasi dosis pertama untuk mahasiswa. Sebanyak 2.000 dosis vaksin jenis Sinovac diberikan menggunakan sistem drive thru demi menghindari kerumunan.
Wakil Rektor UMY Bidang Akademik, Prof Sukamta, menyambut baik fasilitas berupa vaksinasi dari Polda DIY yang diberikan untuk mahasiswa UMY. Ia berharap, vaksinasi ini masih bisa berlanjut untuk 18.000 mahasiswa UMY lain.
Ia menyadari, vaksinasi dosis pertama memiliki jumlah terbatas 2.000 dosis saja. Sedangkan, jumlah mahasiswa aktif UMY kurang lebih berjumlah 20.000, sehingga memang masih banyak mahasiswa yang belum menerima vaksinasi gratis tersebut.
"Rencananya, untuk pemberian dosis kedua 2.000 dosis akan digelar pada September mendatang di tempat yang sama," kata Sukamta di Sportorium Kampus Terpadu UMY, Senin (9/8).
Sebelumnya, mahasiswa mendaftar melalui platform pendaftaran Google Form. Sistem pemberian vaksin juga menerapkan jalur terpisah bagi laki-laki dan perempuan dengan vaksinator dari Fakultas Ilmu Kedokteran dan Kesehatan (FKIK) UMY.
Kapolda DIY, Irjen Asep Suhendar menuturkan, jumlah pasien terkonfirmasi positif covid sudah turun 40 persen dari dua pekan lalu. Maka itu, ia menilai, vaksinasi perlu dilakukan masif sebagai bagian dari Tracing, Testing, Treatment (3T).
"Semakin banyak yang kita vaksin, semakin terbentuk herd immunity. Kita lihat di luar negeri yang sudah vaksinasi bisa menggelar agenda olahraga dihadiri banyak penonton. Harapannya, vaksin ini bisa memutus rantai penyebaran," ujar Asep.