REPUBLIKA.CO.ID, OUAGADOUGOU -- Tiga orang sumber keamanan mengatakan 12 tentara Burkina Faso tewas dalam sebuah serangan di barat daya negara itu. Sementara itu tujuh orang masih dinyatakan hilang.
Belum ada komentar dari angkatan bersenjata Burkina Faso. Pada Senin (9/8) para sumber mengatakan peristiwa serangan terjadi di komuni Toeni di wilayah Boucle du Mouhoun dekat perbatasan dengan Mali.
Belum ada kelompok yang mengaku bertanggung jawab atas serangan ini. Kementerian Komunikasi Burkina Faso mengatakan Sabtu (7/8) kemarin unit pasukan khusus negara itu membunuh dua orang teroris di wilayah yang sama.
Milisi bersenjata yang memiliki koneksi dengan al-Qaeda dan ISIS meningkat di wilayah Sahel, Afrika Barat. Beberapa tahun terakhir serangan-serangan tersebut membunuh ribuan orang dan memaksa jutaan orang mengungsi.
Rabu (4/8) lalu sekelompok orang bersenjata membunuh 30 orang warga sipil, tentara, dan milisi pro-pemerintah. Pembunuhan tersebut dilakukan dalam serangkaian serangan di perbatasan antara Burkina Faso dengan Niger.