REPUBLIKA.CO.ID, MILAN -- AC Milan kembali memantau pemain asal Prancis. Kali ini radar Rossoneri terarah pada gelandang kreatif Girondins de Bordeaux, Yacine Adli.
Bukan sekadar rumor, tentunya. Milan dikabarkan telah melakukan pendekatan nyata.
"Menurut L'Equipe, Milan sudah mengajukan proposal resmi ke Bourdeaux, senilai 10 juta euro," demikian laporan yang dikutip dari Football Italia, Selasa (10/8).
Adli salah satu wonderkid dari Negeri Napoleon Bonaparte. Usianya baru menyentuh angka 21 tahun.
Ia pernah membela tim nasional Prancis di berbagai tingkatan umur, di level yunior. Dimulai dari U-16, U-17, U-18, U-19, dan U-20.
Adli jebolan akademi Paris Saint-Germain. Sejak Januari 2019, ia menjadi bagian dari Les Girondins.
Hingga kini, Adli turun di 42 laga di berbagai ajang, dan mencetak empat gol. Pemain Muslim berdarah Aljazair ini berperan sebagai gelandang serang.
Kebetulan, Milan membutuhkan sosok anyar di posisi tersebut. Rossoneri mencari pengganti Hakan Calhanoglu.
Sebelumnya, elite kota mode ini sudah mendapatkan dua pemain Prancis lainnya. Pertama atas nama Mike Maignan.
Maignan merupakan pengganti Gianluigi Donnarumma. Jadi eks Lille itu bakal langsung menjadi penjaga gawang utama Il Diavolo.
Berikutnya, Olivier Giroud. Setelah selesai berpetualang di Inggris, penyerang Les Bleus ini merapat ke San Siro.
Dengan adanya dua sosok di atas, bisa membantu proses adaptasi Adli nantinya. Tapi tentu saja, apabila ia sudah resmi berseragam merah-hitam.