REPUBLIKA.CO.ID, MONAKO--AS Monaco telah melalui langkah pertama putaran pertama playoff Liga Champions. Monaco menang agregat 3-1 atas Sparta Praha di leg kedua, di Stadion Lois-II, Rabu (11/8) dini hari WIB.
Babak berikutnya, Monaco akan melawan Shakhtar Donetsk untuk memperebutkan satu tiket masuk ke fase grup Liga Champions. Monaco bertekad bermain di turnamen paling elit di benua biru.
Gelandang AS Monaco Cesc Fabregas mengatakan bermain di Liga Champions merupakan impian semua tim. Menurut Fabregas Sparta Praha merupakan tim kuat, agresif dan kuat secara fisik. Mereka juga tim yang terorganisir dengan baik.
"Di babak pertama, kami bisa dihukum satu atau dua kali karena kesalahan sekecil apa pun bisa berakibat fatal di Liga Champions. Tingkatnya lebih tinggi, kamu harus belajar dengan cepat," kata Fabregas, dikutip dari laman resmi klub.
Mantan bintang Arsenal dan Barcelona mengatakan kemenangan tersebut memberikan kepercayaan diri. Dan timnya akan bekerja keras selama dua minggu ke depan untuk mencoba menang atas Shakhtar
Fabregas juga berkomentar mengenai rekannya Aurelien Tchouameni. Ia mengaku dia sangat bagus ketika melawan Bordeaux dua tahun lalu. Dia memang mengalami bulan-bulan pertamanya sangat sulit namun dengan kepercayaan diri dia mengalami peningkatan.
Dia merupakan pemain top dan diusianya yang baru 21 tahun ini baru permulaan. Fabregas senang kepada Tchouameni karena pemain cerdas dan penuh ambisi.
"Ini baru awal musim; level tim telah meningkat lebih jauh. Jadi lebih sulit bagi saya, tetapi saya adalah pesaing, saya bekerja keras. Saya siap dan siap untuk merespon ketika pelatih memanggil saya," ujar Fabregas bicara mengenai perannya kepada tim.
Ia turut merespon kedatangan Messi di PSG. Ia merasa akan aneh menyaksikan Barcelona tanpa Messi. Namun ini akan baik bagi Ligue 1.
"Semua rekan tim saya telah mengajukan banyak pertanyaan tentang dia. Mereka sangat bersemangat untuk bermain melawan dia. Ini juga menjadi tantangan bagi kami."
"Kami adalah Monaco, kami ingin menang, tetapi saya tidak sabar untuk melihatnya dan bermain melawan Paris tahun ini, bahkan lebih dari tahun lalu," jelasnya.