Rabu 11 Aug 2021 20:34 WIB

Stevie Nicks Batalkan Seluruh Konser Tahun Ini

Stevie Nicks batalkan seluruh konser terkait pandemi Covid-19.

Rep: Haura Hafizhah/ Red: Nora Azizah
Stevie Nicks batalkan seluruh konser terkait pandemi Covid-19.
Foto: Wikimedia
Stevie Nicks batalkan seluruh konser terkait pandemi Covid-19.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Penyanyi Stevie Nicks telah memutuskan untuk membatalkan semua konsernya di tahun ini. Nicks seharusnya hadir di lima konser, tetapi pandemi Covid-19 masih berlangsung, dan ia ingin masyarakat semuanya kembali sehat sedia kala.

"Ini adalah masa-masa yang menantang dengan keputusan yang menantang yang harus dibuat. Saya ingin semua orang aman dan sehat. Meningkatnya kasus Covid-19 harus menjadi perhatian kami semua.  Sementara saya divaksinasi, pada usia saya, saya masih sangat berhati-hati dan untuk alasan itu telah memutuskan untuk melewatkan lima pertunjukan yang telah saya rencanakan untuk tahun 2021," katanya dikutip dari variety, Rabu (11/8).

Baca Juga

Kemudian, ia melanjutkan menyanyi dan tampil tujuan utama dalam hidupnya. Hal ini dilakukan agar semua tetap sehat dan ia bisa terus bernyanyi untuk dekade berikutnya atau lebih lama. "Saya hancur dan saya tahu para penggemar kecewa, tetapi kami akan menatap 2022 yang lebih cerah," kata dia.

Diketahui, ia telah dijadwalkan untuk tampil di Jazz Aspen Festival di Colorado dan BottleRock Napa Valley selama Akhir Pekan Hari Buruh 3 sampai 5 September 2021. Keduanya akhir pekan di Austin City Limits Music Festival 1 sampai 3 Oktober. Lalu, 8 sampai 10 oktober dan New Orleans Jazz and Heritage Festival alias Jazzfest.

Festival New Orleans dibatalkan tetapi festival lainnya berencana untuk mengumumkan tindakan pengganti dalam beberapa hari mendatang. Satu jam setelah pengumuman Nicks, BottleRock mengatakan bintang country Chris Stapleton akan mengambil posisi utama.

Nicks merilis lagu baru sebelum pemilihan presiden tahun lalu berjudul “Show Them the Way,” menampilkan Dave Grohl pada drum dan Greg Kurstin sebagai produser.   Ini dimaksudkan untuk menjadi momen damai bagi semua orang dan berharap semuanya damai.

Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement