Jumat 13 Aug 2021 15:49 WIB

Aktor Sean Penn Serukan Pentingnya Vaksinasi Covid-19

Aktor Sean Penn sebut vaksinasi Covid-19 sama pentingnya seperti memiliki SIM.

Rep: Shelbi Asrianti/ Red: Nora Azizah
Aktor Sean Penn sebut vaksinasi Covid-19 sama pentingnya seperti memiliki SIM.
Foto: EPA
Aktor Sean Penn sebut vaksinasi Covid-19 sama pentingnya seperti memiliki SIM.

REPUBLIKA.CO.ID, LOS ANGELES -- Aktor Sean Penn menyerukan agar vaksinasi Covid-19 menjadi sesuatu yang wajib bagi semua orang. Menurut dia, divaksin sama pentingnya seperti seseorang harus memiliki surat izin mengemudi (SIM) jika hendak berkendara.

Penn sebelumnya mengatakan tidak mau kembali ke lokasi syuting serial "Gaslit" sampai semua pemain dan kru telah sepenuhnya divaksinasi. NBCUniversal memastikan bahwa vaksin memang wajib untuk semua orang di "Zona A".

Baca Juga

Istilah Zona A digunakan untuk area yang dekat dengan pembuatan film dan semua orang yang bertugas di dalamnya. Lebih jauh lagi, dalam wawancara dengan Yahoo Entertainment, Penn menyampaikan pandangannya soal kewajiban vaksin.

Pria 60 tahun itu tidak melihat perbedaan antara kebutuhan vaksinasi dan bagaimana para pengemudi harus memiliki SIM. Namun, dia mengatakan memang ada beberapa orang yang bisa bebas dari kewajiban.

 

"Ini (vaksinasi) adalah salah satu hal yang harus wajib kita semua dapatkan dengan pengecualian. Pengecualian yang sangat sedikit adalah orang-orang yang punya kondisi medis khusus," ujar Penn, dikutip dari laman Fox News, Jumat (13/8).

Bintang film Mystic River itu menyadari mungkin masih ada sebagian orang yang ragu menerima vaksin. Dia memahami memang terdapat banyak alasan untuk ragu-ragu, tapi dia berharap semua orang bisa mencari informasi yang benar.

"Penentangan yang disebabkan kurangnya imajinasi dan pemahaman tentang apa pun yang membantu umat manusia membuat saya sangat frustrasi, tetapi saya hanya dapat bertindak dalam batas-batas saya sendiri dan mengatakan bahwa bagi saya itu (vaksinasi) seharusnya wajib," tuturnya.

Penn tidak hanya bicara, tapi melakoni aksi nyata. Organisasi nirlaba Community Organized Relief Effort (CORE) miliknya mendirikan pusat vaksinasi di Stadion Dodger, Los Angeles, AS. Dia juga pernah menggagas drive-thru tes Covid-19 gratis.

Sejauh ini, Penn bukan satu-satunya bintang film yang meminta studio Hollywood memastikan seluruh tim produksi telah divaksinasi. Aktris Sharon Stone juga mendesak kru proyek film terbaru yang akan syuting di Atlanta divaksinasi sepenuhnya.

Dalam wawancara terpisah dengan Yahoo Entertainment, aktor Matt Damon pernah pula menyuarakan rasa frustrasinya terhadap orang-orang yang masih meragukan vaksin Covid-19. Dia menyalahkan Facebook atas penyebaran informasi yang salah.

BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement