Gibran Salurkan Oksigen Konsentrator ke 6 Kabupaten

Rep: Binti Sholikah/ Red: Muhammad Fakhruddin

Wali Kota Solo, Gibran Rakabuming Raka, saat menyerahkan bantuan oksigen konsentrator kepada Bupati Karanganyar, Juliyatmono, di kantor Bupati Karanganyar, Jawa Tengah, Senin (16/8).
Wali Kota Solo, Gibran Rakabuming Raka, saat menyerahkan bantuan oksigen konsentrator kepada Bupati Karanganyar, Juliyatmono, di kantor Bupati Karanganyar, Jawa Tengah, Senin (16/8). | Foto: dok Humas Pemkot Solo

REPUBLIKA.CO.ID,SOLO -- Wali Kota Solo, Gibran Rakabuming Raka, memberikan bantuan berupa oksigen konsentrator kepada enam kabupaten di wilayah eks Karesidenan Surakarta. Setiap kabupaten diberikan 100 unit oksigen konsentator.

Putra sulung Presiden RI, Joko Widodo, tersebut menyerahkan sendiri secara langsung kepada para bupati. Pada Senin (16/8), Gibran menyerahkan bantuan oksigen konsentrator kepada Bupati Karanganyar, Juliyatmono, di kantor Bupati setempat. Dilanjutkan penyerahan bantuan kepada Bupati Sukoharjo, Etik Suryani di kantor Bupati setempat.

Di Karanganyar, Gibran menyerahkan 93 unit oksigen konsentrator kepada Juliyatmono. Sedangkan tujuh unit lainnya telah didistribusikan ke rumah sakit di Karanganyar.

Sementara di Sukoharjo, Gibran menyerahkan 80 unit oksigen konsentrator kepada Etik Suyani. Sebelumnya, 40 unit telah diserahkan kepada Rumah Sakit (RS) Universitas Sebelas Maret (UNS). Sehingga, totalnya ada 120 unit untuk Pemkab Sukoharjo.

Oksigen konsentrator tersebut merupakan bantuan dari Shopee di Singapura. Totalnya ada 1.000 unit oksigen konsentrator. Sebagian besar telah didistribusikan untuk rumah sakit rujukan Covid-19 di Solo.

"Harapannya ke depan, meski ini angka harian di Solo dan Karanganyar sudah sangat turun tapi untuk ketersediaan oksigen harus stand by terus terutama untuk menghadapi gelombang-gelombang berikutnya. Semoga tidak ada gelombang berikutnya tapi kita harus siap kapan saja. Dan untuk menekan angka kematian ini oksigen menjadi yang paling utama dan sangat krusial," terang Gibran kepada wartawan seusai menyerahkan oksigen konsentrator di Karanganyar.

Sementara itu, Bupati Karanganyar, Juliyatmono, menyatakan kedatangan Gibran memberikan bantuan seiring dengan HUT Kemerdekaan ke-76 RI. "Ini bukan hanya surprise, tetapi juga menumbuhkan kepercayaan diri menghadapi pemulihan ekonomi," kata Juliyatmono.

Selanjutnya, Dinas Kesehatan Kabupaten (DKK) Karanganyar akan menata bantuan itu sebelum didistribusikan kepada rumah sakit rujukan Covid-19. Bupati juga meminta dukungan semua kepala daerah di wilayah eks Karesidenan Surakarta agar saling mendukung dalam hal penanganan Covid-19, termasuk vaksinasi.

Sementara di Sukoharjo, Gibran mengatakan, dengan adanya bantuan oksigen konsentrator tersebut diharapkan warga Sukoharjo sehat, warga Solo juga sehat. Sebab, kedua wilayah saling berdekatan.

"Kalau masalah Covid-19 ini harus gotong royong bergandengan tangan, tidak bisa jalan sendiri-sendiri. Saya lihat apa yang dilakukan Bu Bupati sudah luar biasa dalam penanganan Covid-19 selama ini. Insya Allah dengan adanya tambahan bantuan oksigen konsentrator bisa sedikit membantu dan menekan angka kematian di seluruh Solo Raya," papar Gibran.

Gibran menambahkan, dirinya akan menyerahkan bantuan oksigen konsentrator untuk Boyolali, Wonogiri, Sragen dan Klaten pada hari selanjutnya. Dia menilai, penanganan Covid-19 tidak bisa dilakukan sendiri-sendiri, melainkan harus saling membantu.

"Karena saling berdekatan, saling memperngaruhi satu sama lain, jadi harus gotong royong," tandasnya.

Terkait


Gibran Pasang Foto Profil Bareng Airlangga Bisa Ragam Makna

Riau Peroleh Bantuan Konsentrator Oksigen dari Presiden

Airlangga Serahkan 309 Oxygen Concentrator ke Lampung

Peduli Covid-19, Pusri Distribusi 133,52 Ton Oksigen ke RS

Dompet Dhuafa Salurkan Bantuan Penanganan Covid-19 ke Jateng

Republika Digital Ecosystem

Kontak Info

Republika Perwakilan DIY, Jawa Tengah & Jawa Timur. Jalan Perahu nomor 4 Kotabaru, Yogyakarta

Phone: +6274566028 (redaksi), +6274544972 (iklan & sirkulasi) , +6274541582 (fax),+628133426333 (layanan pelanggan)

[email protected]

Ikuti

× Image
Light Dark