Jumat 20 Aug 2021 16:19 WIB

Al Fath dan Al Kafirun, 2 Surat yang Sarat Keutamaan

Surat Al Fath dan Surat Al Kafirun mempunyai sejumlah keutamaan

Rep: Rossi Handayani/ Red: Nashih Nashrullah
Surat Al Fath dan Surat Al Kafirun mempunyai sejumlah keutamaan. Surat Al Fath
Foto: Republika/ Nashih Nashrullah
Surat Al Fath dan Surat Al Kafirun mempunyai sejumlah keutamaan. Surat Al Fath

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA – Terdapat sejumlah keutamaan apabila seseorang membaca surat Al Fath dan Al Kafirun.

Dikutip dari buku Tajwid Lengkap Asy-Syafi'i karya Abu Ya'la Kurnaedi, Rasulullah ﷺ bersabda: 

Baca Juga

لقَدْ أُنْزِلَتْ عَلَيَّ آيَةٌ هي أَحَبُّ إلَيَّ مِنَ الدُّنْيَا جَمِيعًا :إِنَّا فَتَحْنَا لَكَ فَتْحًا مُبِينًا  "Telah diturunkan kepadaku (surat) yang dia lebih aku cintai daripada terbitnya matahari. Kemudian beliau membaca: Inna fatahna laka fathan mubina (surat Al Fath)." (HR Bukhari dari Umar bin Khattab).

Rasulullah juga bersabda, yakni dalam riwayat yang lain: "Sesungguhnya telah diturunkan kepadaku sebuah ayat yang lebih kucintai daripada dunia dan seluruh isinya, yaitu: Inna fatahna laka fathan mubina (surat Al Fath)." (HR Muslim dari Anas bin malik).

Kemudian dari Al Kafirun, surat ini disetarakan dengan seperempat Alquran. Rasulullah ﷺ bersabda: 

من قرأ ((قُلْ يَا أَيُّهَا الْكَافِرُونَ)) عُدِلت له بربع القرآن "Siapa yang membaca Qul ya-ayyuhal kafirun (surat Al Kafirun) maka baginya sebanding dengan seperempat Alquran."   

Advertisement
Yuk Ngaji Hari Ini
وَقَالَ الَّذِيْنَ كَفَرُوْا لَنْ نُّؤْمِنَ بِهٰذَا الْقُرْاٰنِ وَلَا بِالَّذِيْ بَيْنَ يَدَيْهِۗ وَلَوْ تَرٰىٓ اِذِ الظّٰلِمُوْنَ مَوْقُوْفُوْنَ عِنْدَ رَبِّهِمْۖ يَرْجِعُ بَعْضُهُمْ اِلٰى بَعْضِ ِۨالْقَوْلَۚ يَقُوْلُ الَّذِيْنَ اسْتُضْعِفُوْا لِلَّذِيْنَ اسْتَكْبَرُوْا لَوْلَآ اَنْتُمْ لَكُنَّا مُؤْمِنِيْنَ
Dan orang-orang kafir berkata, “Kami tidak akan beriman kepada Al-Qur'an ini dan tidak (pula) kepada Kitab yang sebelumnya.” Dan (alangkah mengerikan) kalau kamu melihat ketika orang-orang yang zalim itu dihadapkan kepada Tuhannya, sebagian mereka mengembalikan perkataan kepada sebagian yang lain; orang-orang yang dianggap lemah berkata kepada orang-orang yang menyombongkan diri, “Kalau tidaklah karena kamu tentulah kami menjadi orang-orang mukmin.”

(QS. Saba' ayat 31)

Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement