Kamis 26 Aug 2021 21:29 WIB

Milan Kejar Yacine Adli, Siap Lepas Kessie?

AC Milan juga tengah merampungkan kepindahan Tiemoue Bakayoko dari Chelsea.

Rep: Anggoro Pramudya/ Red: Israr Itah
Yacine Adli (kanan) jadi incaran AC Milan.
Foto: EPA/Guillaume Horcajuelo
Yacine Adli (kanan) jadi incaran AC Milan.

REPUBLIKA.CO.ID, MILAN -- Manajemen AC Milan belum puas dengan materi lini tengah yang mereka miliki. Untuk itu, direksi klub bakal melanjutkan upaya mereka mendatangkan pemain tengah baru jelang bursa transfer musim panas berakhir.

Milan tengah merampungkan kepindahan Tiemoue Bakayoko dari Chelsea. Kabarnya sang pemain direkrut dengan kesepakatan pinjaman dan opsi pembelian permanen pada akhir musim 2021/22.

Baca Juga

Lini tengah adalah salah satu area yang paling terpukul musim lalu karena serangkaian cedera dan kurangnya kedalaman. Tampaknya manajemen Rossoneri tidak puas hanya dengan penandatanganan permanen Sandro Tonali dan kembalinya Bakayoko. Dilansir Sempremilan, Kamis (26/8), Milan melanjutkan upaya mereka menandatangkan gelandang tengah Bordeaux, Yacine Adli, sebelum jendela transfer ditutup.

Sang agen pemain berada di Casa Milan, Rabu (25/8) kemarin, menunjukkan keinginan agar kesepakatan dapat tercapai. Jika pemilik klub, Elliott, menganggap ini baik untuk masa depan, kemungkinan kesepakatan bakal tercapai.

Tuttosport menjelaskan, PSG meminta 15 juta euro untuk gelandang berusia 21 tahun. Namun Milan tidak bersedia dan menawarkan tak lebih dari 10 juta eueo untuk membawa gelandang serba bisa itu ke Stadion San Siro.

Kabar gencarnya Milan menggaet Adli bersamaan dengan rumor macetnya perpanjangan kontrak klub dengan Franck Kessie.

Kessie diklaim mempersulit negosiasi kontrak baru lantaran meminta kenaikan gaji sebesar 8,5 juta euro per musim. Dua klub Inggris, Tottenham Hotspur dan Liverpool, tengah mengamati situasi tersebut dan bersiap meluncurkan tawaran jika kedua belah pihak tak menemui titik terang.

Kontrak Kessie bersama Milan tersisa hingga Juni 2022. Jika Milan gagal mencapai kesepakatan baru, maka Kessie bisa saja meneruskan cerita Gianluigi Donnarumma bersama klub peraih tujuh titel Liga Champions, yang pergi dengan status bebas transfer.

 

Klasemen Serie A Musim 2024
Pos Team Main Menang Seri Kalah Gol -/+ Poin
1 Napoli Napoli 13 9 2 2 20 11 29
2 Atalanta Atalanta 13 9 1 3 34 18 28
3 Inter Inter 13 8 4 1 31 17 28
4 Fiorentina Fiorentina 13 8 4 1 27 17 28
5 Lazio Lazio 13 9 1 3 28 14 28
BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement