REPUBLIKA.CO.ID, MANCHESTER -- Pelatih Manchester United (MU) Ole Gunnar Solskjaer mengomentari soal kemarahan pemain Wolves atas wasit Mike Dean, yang melanjutkan permainan saat Paul Pogba melakukan tekel kepada Ruben Neves. Dean tak menghentikan jalannya pertandingan, meski Neves tersungkur di lapangan.
Situasi itu menguntungkan Man United, yang kemudian mencetak gol melalui Mason Greenwood. Pemain Wolves pun marah terhadap Dean, sampai Neves mendapatkan kartu kuning. Dalam tayangan ulang, terlihat hanya ada kontak minimal, bahkan cenderung tidak ada kontak antara Pogba dan Neves.
Karena itu, Solskjaer merasa keputusan Dean sudah adil. Bahkan, ia membandingkan situasi yang sama ketika pekan lalu MU diimbangi Southampton. Gol Southampton saat itu diawali dorongan terhadap Bruno Fernandes yang langsung terjatuh. Namun wasit melanjutkan pertandingan dan Southampton bisa mencetak gol.
''Hari ini saya tidak berargumen melawan wasit. Itu sentuhan yang buruk dari Paul (Pogba), tapi dia datang dengan kaki bagian luar dan itu tekel yang fair,'' kata Solskjaer, dikutip dari Sportsmole, Senin (30/8).
Aksi David de Gea menghalau tendangan Roman Saiss juga membantu Man United memecahkan rekor baru dalam sepak bola Inggris, dengan tidak terkalahkan dalam 28 laga tandang. Sebelum aksi heroik di babak kedua, De Gea juga mementahkan usaha Raul Jimenez, Aaron Wan-Bissaka, pun ikut memblok tendangan Francisco Trincao dan Joao Moutinho.
Baca juga : Messi Cetak Debut dalam Kemenangan PSG Atas Reims