Senin 30 Aug 2021 11:40 WIB

ASEAN Catat Infeksi Covid-19 Sebanyak 9,8 Juta Kasus

Filipina berada di posisi kedua dengan 1,9 juta kasus

Red: Nur Aini
Kasus Covid-19 di negara-negara Asia Tenggara terus meningkat dan hingga Ahad malam (29/8), total infeksi telah menembus lebih dari 9,8 juta.
Kasus Covid-19 di negara-negara Asia Tenggara terus meningkat dan hingga Ahad malam (29/8), total infeksi telah menembus lebih dari 9,8 juta.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Kasus Covid-19 di negara-negara Asia Tenggara terus meningkat dan hingga Ahad malam (29/8), total infeksi telah menembus lebih dari 9,8 juta.

Indonesia masih berada di posisi teratas dengan 4,07 kasus, namun mengalami penurunan drastis dalam beberapa hari terakhir dengan 7.000-10.000 kasus per hari. Filipina berada di posisi kedua dengan 1,9 juta kasus, dengan peningkatan kasus hingga 18.000 per hari.

Baca Juga

Malaysia menduduki peringkat ketiga dengan jumlah kasus hampir mencapai 1,7 juta kasus menyusul peningkatan lebih dari 20.000 kasus per hari. Indonesia mencatat jumlah kematian Covid-19 tertinggi dengan lebih dari 131 ribu orang, sedangkan Filipina berada pada tempat kedua dengan lebih 33.000 kasus

Secara keseluruhan, negara-negara Asia Tenggara mencatat akumulasi kematian Covid-19 sebanyak 219 ribu kasus dan total kepulihan mencapai 8,5 juta. Dengan tambahan data ini, jumlah kasus aktif Covid-19 di negara-negara Asia Tenggara mencapai 1,07 juta kasus.

sumber : https://www.aa.com.tr/id/dunia/asean-catat-infeksi-covid-19-sebanyak-9-8-juta-kasus/2350138
BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement