Senin 30 Aug 2021 14:46 WIB

Pengusaha Kosmetik Ini Peduli Gelar Vaksinasi Massal 

Vaksin pemeritah terbatas dan karenanya pemberian vaksin masih waiting list.

Rep: Arie Lukihardianti/ Red: Agus Yulianto
Pengusaha sekaligus sosialpreneur Rizki Ananda Musa bergerak membantu pemerintah dengan menyelenggarakan vaksinasi massal.
Foto: Istimewa
Pengusaha sekaligus sosialpreneur Rizki Ananda Musa bergerak membantu pemerintah dengan menyelenggarakan vaksinasi massal.

REPUBLIKA.CO.ID, BANDUNG -- Penyebaran covid 19 pada 2021 sekarang ini, semakin melebar. Berdasarkan data dari  pusat informasi dan koordinasi covid, tercatat kurang lebih 4 juta kasus di Indonesia. Sedangkan di Jawa Barat, mencapai 689.291.

Hal itu yang kemudian menggugah pengusaha sekaligus sosialpreneur Rizki Ananda Musa untuk bergerak membantu pemerintah dengan menyelenggarakan vaksinasi massal. Vaksinasi ini pun diperuntukan bagi masyarakat umum.

Vaksinasi massal ini diadakan di Pusdai Bandung pada Sabtu (28/8). Rizki bahkan sangat senang melihat antusias masyarakat dalam mengikuti vaksinasi tersebut.

Oleh karena itu, melihat antusias masyarakat dalam ikut serta vaksinasi ini, tidak menutup kemungkinan ia akan mengadakan kegiatan serupa di kota lain. "Insya Allah saya akan mengadakan kegiatan serupa, di Kabupaten Bandung Barat dan Garut," ujar Rizki kepada wartawan, Senin (30/8).

Rizki mengatakan, ide awal lenyelenggaraan vaksinasi tersebut berawal dari obrolan dirinya dengan sahabatnya yang seorang perancang busana. Keduanya, ingin membantu pemerintah dalam mencegah wabah Covid 19.

"Kegiatan ini digelar dari hasil obrolan saya dengan sahabat saya yang juga perancang busana Rya Baraba. Kami ingin meringankan beban pemerintah dan masyarakat dalam mencegah wabah covid 19 ini," kata Rizki.

Tak butuh waktu lama, kata Rizki, dibantu 6 designer Kota Bandung, industri penyelenggara pernikahan dan industri event bandung berhasil mewujudkan acara vaksinasi dengan tema "Kawal Sampai Vaksin".

Rizki bercerita bagaimana dirinya dulu merasakan tidak begitu enaknya terpapar wabah covid ini. Oleh sebab itu, dia mengajak masyarakat untuk tetap selalu menjaga protokoler kesehatan dan ikut vaksinasi. 

Program pemerintah pun, menurut Rizki, sangat baik dalam mereda wabah ini. Tetapi, untuk pemberian vaksin sangat terbatas karena pemberian vaksin yang masih waiting list

"Apabila wabah ini berakhir, saya yakin roda perkenomian akan maju kembali dan ini bisa membantu pendapatan masyarakat bertambah kembali" ujar pemilik Skin Solution Group. 

Pada acara vaksin tersebut, Rizki melalui perusahaan miliknya memberikan 1.000 dosis vaksin, 1.000 handsanitizer, dan 1.000 masker untuk masyarakat umum. Turut hadir dalam gelaran vaksinasi massal ini istri gubernur Jawa Barat, Atalia Kamil. 

BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Yuk Ngaji Hari Ini
وَاِذْ قَالَ اِبْرٰهٖمُ رَبِّ اَرِنِيْ كَيْفَ تُحْيِ الْمَوْتٰىۗ قَالَ اَوَلَمْ تُؤْمِنْ ۗقَالَ بَلٰى وَلٰكِنْ لِّيَطْمَىِٕنَّ قَلْبِيْ ۗقَالَ فَخُذْ اَرْبَعَةً مِّنَ الطَّيْرِفَصُرْهُنَّ اِلَيْكَ ثُمَّ اجْعَلْ عَلٰى كُلِّ جَبَلٍ مِّنْهُنَّ جُزْءًا ثُمَّ ادْعُهُنَّ يَأْتِيْنَكَ سَعْيًا ۗوَاعْلَمْ اَنَّ اللّٰهَ عَزِيْزٌحَكِيْمٌ ࣖ
Dan (ingatlah) ketika Ibrahim berkata, “Ya Tuhanku, perlihatkanlah kepadaku bagaimana Engkau menghidupkan orang mati.” Allah berfirman, “Belum percayakah engkau?” Dia (Ibrahim) menjawab, “Aku percaya, tetapi agar hatiku tenang (mantap).” Dia (Allah) berfirman, “Kalau begitu ambillah empat ekor burung, lalu cincanglah olehmu kemudian letakkan di atas masing-masing bukit satu bagian, kemudian panggillah mereka, niscaya mereka datang kepadamu dengan segera.” Ketahuilah bahwa Allah Mahaperkasa, Mahabijaksana.

(QS. Al-Baqarah ayat 260)

Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement