Selasa 07 Sep 2021 15:55 WIB

Direktur Arsenal: Kami Melepas 21 Pemain Setahun Terakhir

Ini dilakukan Arsenal dengan niat membangun pondasi dan dasar tim. 

Rep: Eko Supriyadi/ Red: Gilang Akbar Prambadi
Willian, salah satu pemain yang kontraknya diputus oleh Arsenal.
Foto: AP/Julian Finney/Pool Getty
Willian, salah satu pemain yang kontraknya diputus oleh Arsenal.

REPUBLIKA.CO.ID, 

 

LONDON -- Kebijakan transfer Arsenal terus mendapatkan kritik keras, karena dianggap tidak berkualitas. Hal tersebut membuat Arsenal harus melepas 21 pemain dalam setahun, salah satunya adalah Willian, pemain yang gajinya tinggi, namun kontraknya dihentikan.

Direktur teknik Arsenal, Edu, menyatakan hal tersebut dilakukan untuk melakukan 'pembersihan' skuad, dan mendatangkan beberapa wajah baru. ''Kami memiliki 21 pemain yang keluar selama setahun. 21 perubahan, itu banyak. Ini Lebih dari satu skuad dalam satu tahun,'' ungkap Edu, dikutip dari Sky Sports, Selasa (7/9).

Edu menambahkan, selain ada 21 pemain yang keluar, klub juga merekrut 10 pemain dalam setahun. Semua itu, lanjut dia, dilakukan Arsenal dengan niat membangun pondasi dan dasar tim. 

Ben White dan Martin Odegaard merupakan dua pemain yang bisa langsung masuk ke tim utama. Namun Edu bisa memberikan alasan untuk keputusan tersebut. Misalnya Aaron Ramsdale, merupakan pemain berkualitas dan punya potensi untuk menjadi bagian besar dari tim di masa depan. 

Lalu Nuno Tavares, dinilai memiliki karakter yang sama dengan Kieran Tierney. Tapi Tavares saat ini masih jadi pelapis untuk Tierney. 

Berbeda dengan Takehiro Tomiyasu, yang bisa langsung dimainkan di tim utama, karena Hector Bellerin dipinjamkan. ''Itu rencananya. Tapi tentu semua terserah Mikel (Arteta) apakah dia bermain atau tidak,'' ujar Edu. 

Klasemen Premier League Musim 2024
Pos Team Main Menang Seri Kalah Gol -/+ Poin
1 Liverpool Liverpool 10 8 1 1 19 13 25
2 Manchester City Manchester City 10 7 2 1 21 10 23
3 Nottingham Forest Nottingham Forest 10 5 4 1 14 7 19
4 Chelsea Chelsea 10 5 3 2 20 8 18
5 Arsenal Arsenal 10 5 3 2 17 6 18
BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement