Rabu 08 Sep 2021 17:44 WIB

The Matrix 4 Ajak Fan Jajal Jadi Neo Lewat Laman Interaktif

The Matrix: Resurrections dijadwalkan tayang di bioskop dan streaming 22 Desember.

Rep: Umi Nur Fadhilah/ Red: Reiny Dwinanda
Tampilan laman interaktif The Matrix 4, WhatIsTheMatrix.com.
Foto: WhatIsTheMatrix.com
Tampilan laman interaktif The Matrix 4, WhatIsTheMatrix.com.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- The Matrix resmi kembali. Film keempat dalam waralaba sains fiksi itu merilis cuplikan trailer pertamanya melalui situs interaktif baru WhatIsTheMatrix.com.

The Matrix Resurrections merilis trailer resminya pada Kamis (9/9), tetapi para penggemar dapat merasakan ‘film’ baru tersebut di laman interaktif itu. Dilansir laman New York Post pada Rabu (8/9), situs web menunjukkan opsi untuk memilih pil merah atau biru, yang terkenal itu.

Baca Juga

Seperti yang diketahui penggemar, pil merah membebaskan Neo (Keanu Reeves) dari Matrix di film pertama pada 1999. Pil biru membuat Neo menikmati kehidupan palsunya.

Situs penggemar memungkinkan pengguna untuk memilih pil, dan kapan pun mereka menggunakan situs web akan menentukan teaser mana yang mereka tonton. Dilaporkan ada 180 ribu variasi video yang menyertakan narasi dan cuplikan film dan pemerannya.

“Ini adalah saat bagi Anda untuk menunjukkan apa yang nyata. Bisa jadi, ini adalah hari pertama dari sisa hidupmu, tapi jika Anda menginginkannya, Anda harus memperjuangkannya,” kata bintang Yahya Abdul-Mateen II dalam satu video.

BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement