Kamis 09 Sep 2021 11:22 WIB

Politikus PDIP Respons Isu Megawati Dirawat di RSPP

Isu Megawati dirawat beredar di aplikasi pesan WhatsApp pada Rabu (8/9/2021) malam. 

Rep: Rizky Suryarandika/ Red: Agus Yulianto
Ketua Umum DPP PDI Perjuangan (PDIP) Megawati Soekarnoputri
Foto: istimewa
Ketua Umum DPP PDI Perjuangan (PDIP) Megawati Soekarnoputri

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Ketua DPP PDI Perjuangan Andreas Hugo Pareira mengklarifikasi kabar yang berseliweran di media sosial WhatsApp terkait kondisi kesehatan Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri. Dia menyatakan, isu Megawati dirawat di Rumah Sakit Pusat Pertamina (RSPP) hanyalah kabar bohong atau hoaks belaka.

"Saya enggak pernah dengar informasi itu (Bu Mega dirawat)," kata Andreas kepada Republika, Kamis (9/9).

Selain itu, Republika sempat mengontak Sekjen PDIP Hasto Kristiyanto dan politisi PDIP lainnya seperti Djarot Saeful Hidayat, Ari Bima dan TB Hasanuddin. Hanya saja mereka tak menanggapi pertanyaan Republika hingga Kamis pukul 10.00 WIB.

Sebelumnya, Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri diisukan mendapat penanganan medis di ICU RSPP Pertamina, Jakarta Selatan. Isu tersebut beredar di aplikasi pesan WhatsApp pada Rabu (8/9/2021) malam.

Baca juga : Positivity Rate DKI Rendah, Anies: Kasus Masih Ada

 

Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Advertisement
Yuk Ngaji Hari Ini
اَلَمْ تَرَ اِلَى الَّذِيْ حَاۤجَّ اِبْرٰهٖمَ فِيْ رَبِّهٖٓ اَنْ اٰتٰىهُ اللّٰهُ الْمُلْكَ ۘ اِذْ قَالَ اِبْرٰهٖمُ رَبِّيَ الَّذِيْ يُحْيٖ وَيُمِيْتُۙ قَالَ اَنَا۠ اُحْيٖ وَاُمِيْتُ ۗ قَالَ اِبْرٰهٖمُ فَاِنَّ اللّٰهَ يَأْتِيْ بِالشَّمْسِ مِنَ الْمَشْرِقِ فَأْتِ بِهَا مِنَ الْمَغْرِبِ فَبُهِتَ الَّذِيْ كَفَرَ ۗوَاللّٰهُ لَا يَهْدِى الْقَوْمَ الظّٰلِمِيْنَۚ
Tidakkah kamu memperhatikan orang yang mendebat Ibrahim mengenai Tuhannya, karena Allah telah memberinya kerajaan (kekuasaan). Ketika Ibrahim berkata, “Tuhanku ialah Yang menghidupkan dan mematikan,” dia berkata, “Aku pun dapat menghidupkan dan mematikan.” Ibrahim berkata, “Allah menerbitkan matahari dari timur, maka terbitkanlah ia dari barat.” Maka bingunglah orang yang kafir itu. Allah tidak memberi petunjuk kepada orang-orang zalim.

(QS. Al-Baqarah ayat 258)

Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement