Jogokariyan Terima Hibah Ambulans dari Yayasan Haji Anif

Rep: Wahyu Suryana/ Red: Muhammad Fakhruddin

Jogokariyan Terima Hibah Ambulans dari Yayasan Haji Anif (ilustrasi).
Jogokariyan Terima Hibah Ambulans dari Yayasan Haji Anif (ilustrasi). | Foto: dok. Republika

REPUBLIKA.CO.ID,YOGYAKARTA — Takmir Masjid Jogokariyan menerima hibah satu unit mobil ambulans dari Yayasan Haji Anif Medan. Penyerahan ini merupakan agenda lanjutan setelah Yayasan Haji Anif sebelumnya menyerahkan dua unit mobil untuk program bersih-bersih masjid gratis yang dijalankan Masjid Jogokariyan.

Ketua Dewan Syuro Takmir Masjid Jogokariyan, Ustaz Muhammad Jazir mengatakan, unit ambulans yang diserahkan sudah dilengkapi peralatan medis. Nantinya, mereka tinggal menambahi jika ada alat-alat tambahan yang mungkin dibutuhkan, serta petugas-petugas yang akan mengoperasikan.

Ia menuturkan, hibah ini turut menambah kendaraan operasional untuk penanganan pandemi covid berupa ambulans yang ada di Masjid Jogokariyan. Sebab, sebelumnya sudah ada satu ambulans yang telah lebih dulu beroperasi melayani masyarakat yang membutuhkan untuk pasien-pasien covid.

"Kendaraan ambulans yang tersedia ini bisa dimanfaatkan untuk dua fungsi, menjemput pasien covid dari rumah ke tempat isolasi atau rumah sakit maupun membawa jenazah pasien covid yang akan dimakamkan," kata Jazir kepada Republika, Ahad (12/9).

Terkait itu, Jazir mempersilakan jika ada masyarakat yang ingin berpartisipasi untuk membantu operasional ambulans seperti bensin dan lain-lain. Ia menegaskan, untuk ambulans-ambulans yang ada bisa secara gratis dimanfaatkan masyarakat luas yang membutuhkan untuk pasien-pasien covid.

Secara simbolis, satu unit ambulans akan diserahkan langsung salah seorang anak dari Haji Anif ke Takmir Masjid Jogokariyan pada 13 September 2021 di Yogyakarta. Jazir turut memberikan apresiasi tingginya kepada sosok Haji Anif yang belum lama ini berpulang, dan begitu dikenal luas terkait kedermawanannya.

"Salah satu keinginan almarhum yang sudah dijalankan dalam beberapa tahun terakhir ini membangun 99 masjid di seluruh Indonesia," ujar Jazir. 

Terkait


Innalillahi, Dewan Syura Masjid Jogokariyan Berpulang

Jogokariyan Buktikan Praktik Radikal tak Selalu Negatif

Wisata Religi dan Kegiataan Kedermawanan Bisa Dipadukan

Tes Genose C19 di Masjid Jogokariyan, Yogyakarta

DPD Puji Cara Masjid Jogokariyan Sejahterakan Masyarakat

Republika Digital Ecosystem

Kontak Info

Republika Perwakilan DIY, Jawa Tengah & Jawa Timur. Jalan Perahu nomor 4 Kotabaru, Yogyakarta

Phone: +6274566028 (redaksi), +6274544972 (iklan & sirkulasi) , +6274541582 (fax),+628133426333 (layanan pelanggan)

[email protected]

Ikuti

× Image
Light Dark