Jumat 17 Sep 2021 21:45 WIB

Kapolda: Kesadaran Warga Sumbar untuk Vaksin Mulai Tumbuh

Warga Kota Padang cukup antusias dalam mengikuti program vaksinasi Covid-19.

Petugas mengumumkan peraturan yang harus dipatuhi sebelum divaksin di Lapas Kelas IIA Padang, Sumatera Barat, Rabu (21/7/2021). Kanwil Kemenkunham Sumbar bersama Dinas Kesehatan Padang dan salah satu provider seluler menggelar vaksin COVID-19 gratis untuk umum yang berhadiah paket internet khusus pelajar dan mahasiswa, sebagai upaya menarik minat vaksinasi di usia tersebut.
Foto: ANTARA/Iggoy el Fitra
Petugas mengumumkan peraturan yang harus dipatuhi sebelum divaksin di Lapas Kelas IIA Padang, Sumatera Barat, Rabu (21/7/2021). Kanwil Kemenkunham Sumbar bersama Dinas Kesehatan Padang dan salah satu provider seluler menggelar vaksin COVID-19 gratis untuk umum yang berhadiah paket internet khusus pelajar dan mahasiswa, sebagai upaya menarik minat vaksinasi di usia tersebut.

REPUBLIKA.CO.ID, PADANG -- Kapolda Sumatra Barat Irjen Pol Teddy Minahasa Putra mengatakan kesadaran masyarakat terhadap vaksin Sumbar mulai tumbuh setelah upaya sosialisasi dan edukasi secara berkelanjutan. Vaksin dibutuhkan untuk mencegah penyebaran Covid-19.

"Alhamdulillah pada hari ini, penggelaran vaksinasi ditargetkan seribu orang. Namun sepertinya animo masyarakat Padang ini saya rasa lebih dari seribu," kata dia saat mengunjungi vaksinasi alumni Akpol 1990 dan 1996 yang digelar di GOR Hubungan Tjinta Teman (HTT) Padang, Jumat.

Baca Juga

Ia mengatakan warga Kota Padang antusias mengikuti vaksinasi Covid-19 yang difasilitasi komunitas Tionghoa Padang Himpunan Tjinta Teman (HTT).Kegiatan vaksin tersebut ditinjau langsung Irwasum Polri Komjen Agung Budi Maryoto.

Ia mengungkapkan tingginya animo masyarakat membuktikan bahwa kesadaran untuk vaksinasi telah mulai tumbuh karena virus Covid-19 tidak boleh dianggap sepele."Sebagian masyarakat menganggap virus Covid-19 tidak ada atau vaksinasi ini tidak perlu dan sebagainya. Itu pemikiran yang salah," katanya.

Ia mengatakan semua keraguan itu semuanya terjawab pada kegiatan ini di HTT dan beberapa tempat di kabupaten dan kota di Sumbar."Kesadaran masyarakat sudah mulai bangkit, bahwa vaksinasi menuju kekebalan tubuh adalah hal yang mutlak," kata dia.

Ia mengatakan program vaksinasi ini akan terus digelorakan dan menjadi prioritas Polda Sumbar.Pihaknya akan menggandeng pemerintah provinsi serta unsur Forkopimda untuk menyukseskan.

"Fokus utama saat ini dan beberapa bulan ke depan adalah vaksinasi. Saya juga berharap dukungan dan peran serta masyarakat dan teman media untuk bisa menyebarkan bahwa vaksinasi perlu dilakukan untuk menyelamatkan kita semua dari pandemi," kata dia. 

sumber : Antara
BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement