Ahad 19 Sep 2021 11:20 WIB

Prancis Tuding AS Telah Berbohong

Prancis telah menarik dubesnya dari Canbera dan Washington.

Rep: Rizky Jaramaya/ Red: Teguh Firmansyah
Menteri Luar Negeri Prancis Jean-Yves Le Drian
Foto: Reuters/Charles Platiau
Menteri Luar Negeri Prancis Jean-Yves Le Drian

REPUBLIKA.CO.ID, PARIS -- Prancis menuduh Australia dan Amerika Serikat (AS) berbohong atas pakta keamanan. Pakta keamanan tersebut membuat pemerintah Australia membatalkan kontrak untuk membeli kapal selam Prancis demi kapal AS.

"Telah terjadi kebohongan, duplikasi, pelanggaran besar terhadap kepercayaan dan penghinaan," kata Menteri Luar Negeri Prancis Jean-Yves Le Drian, dilansir Aljazirah, Ahad (19/9).

Baca Juga

Le Drian berbicara sehari setelah dia menarik duta besar Prancis untuk Canberra dan Washington. Penarikan itu atas perintah Presiden Emmanuel Macron. Hal ini adalah sebuah tindakan yang belum pernah terjadi sebelumnya.  “Fakta bahwa untuk pertama kalinya dalam sejarah hubungan antara Amerika Serikat dan Prancis kami menarik duta besar kami untuk konsultasi adalah tindakan politik yang serius, yang menunjukkan besarnya krisis yang ada sekarang di antara negara kami,” kata Le Drian.

Le Drian menggambarkan penarikan duta besar sebagai tindakan simbolis yang bertujuan untuk menunjukkan bahwa Paris tidak sepakat dengan pakta keamanan tersebut. Le Drian mengatakan, ada krisis serius yang terjadi antara Prancis, Australia, dan AS. "Ada krisis serius di antara kami, dan kami akan mengevaluasi kembali posisi kami untuk membela kepentingan kami," kata Le Drian.

Le Drian juga mengeluarkan tanggapan pedas atas pertanyaan mengapa Prancis tidak menarik duta besarnya di Inggris, yang juga merupakan bagian dari pakta keamanan yang menyebabkan putusnya kontrak.

"Dengan Inggris tidak perlu. Kami tahu oportunisme konstan mereka. Posisi Inggris dalam semua hal ini seperti roda ketiga," kata Le Drian.

Pada 2016 Australia memilih produsen kapal Naval Group dari Prancis untuk membangun kapal selam senilai 40 miliar dolar AS. Kapal itu akan mengganti kapal selam Collins yang sudah berusia 20 tahun.

Kesepakatan terbaru Australia adalah kemunduran kedua bagi ekspor pertahanan Prancis dalam tiga bulan setelah Swiss menolak Rafale milik Dassault untuk membeli pesawat tempur Lockheed Martin F-35 buatan AS.

Analis menilai hilangnya kontrak kapal selam yang jauh lebih besar merupakan pukulan signifikan bagi Prancis.Prancis telah habis-habisan untuk merebut kesepakatan kapal selam dari kemungkinan pemenang Jepang di bawah menteri pertahanan saat itu Le Drian pada 2016.

Kemenangan 2016 datang satu dekade setelah Prancis secara radikal merombak cara menangani penjualan senjata menyusul rasa malu Paris atas kalahnya kontes menjual pesawat tempur ke Maroko.

Juru bicara Departemen Luar Negeri AS Ned Price mengatakan, Prancis adalah sekutu penting dan AS akan berupaya untuk menyelesaikan perselisihan. Sementara menyesalkan penarikan duta besar Prancis dan menghargai hubungan dengan Prancis. Australia akan terus terlibat dengan Paris dalam masalah lain.

"Australia memahami kekecewaan mendalam Prancis atas keputusan kami, yang diambil sesuai dengan kepentingan keamanan nasional kami," kata juru bicara Menteri Luar Negeri Marise Payne.

BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement