Selasa 21 Sep 2021 00:01 WIB

Mandy Moore Tampil Pertama Kali Setelah Melahirkan

Mandy Moore tampil di acara resmi pertama kalinya di Emmy 2021 setelah melahirkan.

Rep: Santi Sopia/ Red: Nora Azizah
Mandy Moore tampil di acara resmi pertama kalinya di Emmy 2021 setelah melahirkan.
Foto: ABC News
Mandy Moore tampil di acara resmi pertama kalinya di Emmy 2021 setelah melahirkan.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Aktris dan penyanyi Mandy Moore tampil untuk pertama kalinya setelah melahirkan di acara Emmy 2021. Mengenakan gaun merah, ini adalah acara penghargaan resmi pertama Moore sejak melahirkan sang putra pada Februari lalu.

Moore berbalut gaun merah ruched yang dirancang Carolina Herrera dengan rok tulle asimetris yang terkesan anggun. Busana dilengkapi tali, membingkai sempurna gaya rambut baru Moore yang menggemaskan.

Baca Juga

Aktris 37 tahun itu kembali setelah mendapatkan nominasi pertamanya pada tahun 2019 untuk memerankan Rebecca Pearson di serial NBC. Emmy 2021 juga menandai upacara penghargaan pertamanya sebagai ibu baru.

"Sedikit sinar matahari," tulis Moore di Instagram untuk menggambarkan gaun ALTUZARRA kuning cerahnya, dilansir E Online, Senin (20/9).

Moore baru saja mulai syuting musim terakhir drama keluarga pemenang Emmy “This Is Us” pada 9 September. Moore mengakui sempat tidak percaya saat harus mengakhiri enam musim acara.

“This Is Us” dinominasikan untuk tiga Emmy Awards 2021, termasuk Outstanding Drama Series, Best Supporting Actor in a Drama Series untuk Chris Sullivan dan Best Lead Actor in a Drama Series untuk Sterling K. Brown.

Adapun terkait peran baru Moore sebagai ibu di kehidupan nyata, diakui perlu "mengisolasi" diri selama pandemi. Moore mengakui bahwa jelas dia tahu menjadi seorang ibu adalah sebuah tantangan.

Dia merasa mungkin memiliki sisi keibuan yang alami. Tapi rupanya  dia tidak benar-benar mengenali kekhawatiran, ketakutan, rasa tanggung jawab yang selalu hadir bergerak maju setelah menjadi seorang ibu.

BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement