Rabu 22 Sep 2021 22:09 WIB

DIY Percepat Vaksinasi Lansia agar PPKM Turun Level

Dinkes DIY menyebut vaksinasi lansia sudah di angka 58,46 persen untuk dosis pertama

Rep: Silvy Dian Setiawan/ Red: Ichsan Emrald Alamsyah
Kepala Dinas Kesehatan DIY, Pembayun Setjaningastuti.  Kepala Dinas Kesehatan (Dinkes) DIY, Pembayun Setyaningastutie mengatakan, percepatan vaksinasi lansia terus dilakukan agar PPKM di DIY dapat turun level. Saat ini, PPKM di DIY masih berada di level 3.
Foto: Neni Ridarineni.
Kepala Dinas Kesehatan DIY, Pembayun Setjaningastuti. Kepala Dinas Kesehatan (Dinkes) DIY, Pembayun Setyaningastutie mengatakan, percepatan vaksinasi lansia terus dilakukan agar PPKM di DIY dapat turun level. Saat ini, PPKM di DIY masih berada di level 3.

REPUBLIKA.CO.ID, YOGYAKARTA -- Kepala Dinas Kesehatan (Dinkes) DIY, Pembayun Setyaningastutie mengatakan, percepatan vaksinasi lansia terus dilakukan agar PPKM di DIY dapat turun level. Saat ini, PPKM di DIY masih berada di level 3.

Pembayun menyebut, vaksinasi lansia menjadi salah satu parameter dari pemerintah pusat agar PPKM dapat turun level. Setidaknya, vaksinasi lansia minimal mencapai 60 persen untuk menurunkan level PPM.

Saat ini, vaksinasi lansia sudah di angka 58,46 persen untuk penyuntikan dosis pertama. Penurunan dari angka kematian Covid-19, bed occupancy rate (BOR), kasus terkonfirmasi positif harian menjadi parameter lainnya untuk menurunkan level PPKM.

Di DIY sendiri, angka kematian, BOR dan kasus positif Covid-19 terus menunjukkan penurunan tiap harinya. Namun, PPKM di DIY masih di level 3 karena capaian vaksinasi belum mencapai standar yang ditetapkan pemerintah pusat.