Sidoarjo Manfaatkan Longstorage Kalimati Lokasi Wisata Air

Red: Muhammad Fakhruddin

Sidoarjo Manfaatkan Longstorage Kalimati Lokasi Wisata Air (ilustrasi).
Sidoarjo Manfaatkan Longstorage Kalimati Lokasi Wisata Air (ilustrasi). | Foto: Antara/Destyan Sujarwoko

REPUBLIKA.CO.ID,SIDOARJO -- Pemerintah Kabupaten Sidoarjo, Jawa Timur memanfaatkan Longstorageatau bangunan penampung air di Kalimati di KecamatanTariksebagai destinasi wisata air.

Bupati Sidoarjo Ahmad Muhdlor Ali mengatakan, potensi kepariwisataan di wilayahnya sedikit, karena Kabupaten Sidoarjomemang kurang mendukung untuk tempat wisata.

"Kabupaten Sidoarjo ini memang daerah dengan potensi bidang kepariwisataan sedikit karena secara alam tidak mendukung. Harus digali potensi itu," katanya usai menabur 50 ribu ikan nila di Longstroge Kalimati Kecamatan Tarik bersama Kapolresta Sidoarjo Kombespol Kusumo Wahyu Bintoro, Ahad (26/9).

Ia mengatakan Kecamatan Tarik memiliki potensi besar untuk dikembangkan sebagai tempat wisata. Salah satu tempat yang dapat dikembangkan adalah Longstroge Kalimati yang nantinya akan dipetakan manfaatnya bagi masyarakat.

"Secara simbolis tadi bersama pak Kapolres, kami tebar 50 ribu bibit ikan, tujuannya untuk memberikan sinyal bahwa ini daerah bersama yang harus dijaga bersama. Kita lestarikan bersama sehingga bisa dinikmati hasilnya bersama baik itu berupa pariwisata maupun infrastruktur di bidang pertanian," katanya.

Ia juga akan memastikan keberadaan Longstroge Kalimati bermanfaat bagi pertanian di sekitarnya. Jangan sampai lahan pertanian di kawasan Tarik tidak mendapatkan air yang cukup. Dirinya juga melihat Longstroge Kalimati memiliki sumber baku air yang bagus, sehingga keunggulan tersebut dapat dimanfaatkan bagi bahan baku air PDAM.

"Terkadang saat musin tanam kawasan Tarik ini dekat aliran sungai tetapi kadang kekurangan air sehingga tindak lanjut nantinya Longstroge ini bisa bermanfaat kepada masyarakat Tarik khususnya dalam bidang pertanian," ujarnya.

sumber : ANTARA
BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini

Terkait


Sidoarjo Genjot Pembangunan Frontage Road 1,6 Kilometer

Protes Pengungsi Afghanistan di Sidoarjo dan Batam

Pemkot Surabaya Kirim Mobil Vaksin Keliling ke Sidoarjo

Candi Tawangalun Sidoarjo Ambruk

Pemkot Depok akan Kembangkan Potensi Wisata Situ

Republika Digital Ecosystem

Kontak Info

Republika Perwakilan DIY, Jawa Tengah & Jawa Timur. Jalan Perahu nomor 4 Kotabaru, Yogyakarta

Phone: +6274566028 (redaksi), +6274544972 (iklan & sirkulasi) , +6274541582 (fax),+628133426333 (layanan pelanggan)

[email protected]

Ikuti

× Image
Light Dark