REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Pelatih Manchester City Pep Guardiola berharap Lionel Messi bisa bermain menghadapi timnya pada matchday kedua Grup A Liga Champions. City akan bertandang ke markas Paris Saint-Germain (PSG), Parc des Princes, Rabu (29/9) dini hari WIB.
Messi telah melewatkan dua pertandingan terakhir PSG karena masalah lutut. Namun pemain Argentina itu ikut ambil bagian dalam sesi latihan Senin (27/9) dengan rekan-rekannya. Ini meningkatkan peluangnya untuk fit tepat waktu pada pertemuan yang sangat dinanti. "Mudah-mudahan besok dia bisa bermain untuk kepentingan pertandingan," kata Guardiola dikutip dari Marca, Selasa (28/9).
Messi sejauh ini belum menunjukkan kontribusi maksimal di PSG. Ia belum menemukan kerja sama solid dengan Neymar dan Kylian Mbappe.
Guardiola mengakui terkejut melihat Messi meninggalkan Barcelona pada musim panas lalu. "Itu adalah kejutan bagi semua orang, tetapi apa yang terjadi terjadi. Semua orang sekarang harus menerimanya," ujarnya.
Ia mengatakan, dulu orang-orang tidak bisa membayangkannya Messi meninggalkan Barcelona, tapi itu terjadi. "Dalam hidup kamu tidak pernah tahu apa yang bisa terjadi. Saya cukup yakin dia akan bahagia di Paris," kata pelatih yang pernah menangani Messi di Barcelona dalam masa kejayaannya.