Jumat 01 Oct 2021 06:09 WIB

Warga Terdampak Banjir Kalteng Terima Bantuan Sahabat Ganjar

Sejumlah pakaian layak pakai, terutama untuk anak-anak usia 1-3 tahun dibagikan.

Foto udara permukiman warga terendam banjir di Jalan Mendawai, Palangkaraya, Kalimantan Tengah, Rabu (22/9). Menurut data BPBD Kota Palangkaraya per 21 September 2021, sebanyak 17 kelurahan dari sebelumnya 13 kelurahan di kota itu terdampak banjir akibat meluasnya luapan Sungai Kahayan dan Sungai Rungan dengan tinggi 70 centimeter hingga tiga meter dalam satu minggu terakhir.
Foto: ANTARA/Makna Zaezar/wsj.
Foto udara permukiman warga terendam banjir di Jalan Mendawai, Palangkaraya, Kalimantan Tengah, Rabu (22/9). Menurut data BPBD Kota Palangkaraya per 21 September 2021, sebanyak 17 kelurahan dari sebelumnya 13 kelurahan di kota itu terdampak banjir akibat meluasnya luapan Sungai Kahayan dan Sungai Rungan dengan tinggi 70 centimeter hingga tiga meter dalam satu minggu terakhir.

REPUBLIKA.CO.ID, PALANGKA RAYA -- Banjir yang menerjang wilayah Kalimantan Tengah, khususnya Palangka Raya pada akhir bulan September berdampak pada belasan kecamatan di sana. Kerugian materil maupun imateril pun tak bisa dihindarkan.

Bantuan kemudian berdatangan untuk meringankan beban masyarakat. Salah satu aksi kemanusiaan tersebut datang dari Relawan Sahabat Ganjar.

"Program berbagi untuk warga ini diharapkan sangat dirasakan manfaatnya, terlebih saat ada musibah bencana alam pada masa pandemi saat ini,” kata Ketua DPW Kalteng Sahabat Ganjar, Rigen, Kamis (30/9).

Menurut data BPBD Kota Palangka Raya, per 21 September 2021, sebanyak 17 kelurahan dari sebelumnya 13 kelurahan di kota itu terdampak banjir akibat meluasnya luapan Sungai Kahayan dan Sungai Rungan dengan tinggi 70 clsentimeter hingga tiga meter dalam satu pekan terakhir.

Hal tersebut membuat para relawan pendukung Ganjar Pranowo bergerak untuk membantu meringankan warga korban banjir. Sejumlah pakaian layak pakai, terutama untuk anak-anak usia 1-3 tahun dibagikan kepada warga terdampak.

photo
Prosesi penyerahan bantuan kepada warga Palangka Raya yang terimbas dampak banjir. - (Dok. Rsg)

“Memang jumlahnya tidak fantastis, namun kami membawa nilai-nilai dasar nenek moyang kita bergotong royong dalam menghadapi apapun tetap menjadi pegangan kami, khususnya relawan pendukung pak ganjar Pranowo,” kata Rigen.

Aksi kemanusiaan yang diselenggarakan oleh DPD Sahabat Ganjar Kalimantan Tengah bersama DPC Sahabat Ganjar Palangka Raya tersebut menyasar dua  lokasi. Lokasi pertama adalah di Jl. Mandawai dan kedua di Pelabuhan Rambang Jl.Kalimantan, Kota Palangka Raya.

BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement