Senin 04 Oct 2021 01:07 WIB

4 Oktober, Daop 3 Cirebon Operasikan KA Lokal Kaligung

KA Kaligung itu terbagi dalam tiga relasi perjalanan.

Rep: Lilis sri handayani/ Red: Friska Yolandha
Sejumlah penumpang berada di dalam kereta rel diesel (KRD) Lokal Bandung Raya di Stasiun Kiaracondong, Kota Bandung, Kamis (23/9). PT Kereta Api Indonesia (Persero) Daop 3 Cirebon kembali mengoperasikan kereta api (KA) lokal Kaligung, mulai Senin (4/10).
Foto: REPUBLIKA/ABDAN SYAKURA
Sejumlah penumpang berada di dalam kereta rel diesel (KRD) Lokal Bandung Raya di Stasiun Kiaracondong, Kota Bandung, Kamis (23/9). PT Kereta Api Indonesia (Persero) Daop 3 Cirebon kembali mengoperasikan kereta api (KA) lokal Kaligung, mulai Senin (4/10).

REPUBLIKA.CO.ID, CIREBON -- PT Kereta Api Indonesia (Persero) Daop 3 Cirebon kembali mengoperasikan kereta api (KA) lokal Kaligung, mulai Senin (4/10). Namun, pengoperasian KA tersebut tetap menerapkan protokol kesehatan yang ketat.

‘’Setiap harinya terdapat delapan perjalanan KA Kaligung,’’ ujar Humas Daop 3 Cirebon, Suprapto, Ahad (3/10).

Baca Juga

Suprapto menyebutkan, KA Kaligung itu terbagi dalam tiga relasi perjalanan. Yakni, relasi Cirebon Prujakan – Semarang Poncol/pp, relasi Brebes – Semarang Poncol/pp dan relasi Tegal – Semarang Poncol/pp.

Suprapto mengatakan, bagi masyarakat yang ingin menggunakan KA lokal Kaligung, maka harus memenuhi persyaratan dan ketentuan sesuai SE Kemenhub Nomor 69 Tahun 2021.