Rabu 06 Oct 2021 15:22 WIB

Titik Api Kebakaran Gudang Ekspedisi dari Gudang Plastik

Api dari gudang plastik itu merambat ke gudang ekspedisi Shopee Express.

Rep: Ali Mansur/ Red: Ratna Puspita
Kebakaran yang melanda gudang ekspedisi Shopee di Jalan Kapuk Kayu Besar, Penjaringan, Jakarta Utara, akibat titik api yang berasal dari gudang plastik milik PT. Sinarmas. (Ilustrasi)
Foto: republika
Kebakaran yang melanda gudang ekspedisi Shopee di Jalan Kapuk Kayu Besar, Penjaringan, Jakarta Utara, akibat titik api yang berasal dari gudang plastik milik PT. Sinarmas. (Ilustrasi)

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Kebakaran yang melanda gudang ekspedisi Shopee di Jalan Kapuk Kayu Besar, Penjaringan, Jakarta Utara, akibat titik api yang berasal dari gudang plastik milik PT. Sinarmas. Kepastian ini disampaikan oleh Dinas Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan DKI Jakarta

"Menurut informasi yang ada dari petugas labkar dan karyawan gudang di TKP (Tempat Kejadian Perkara) terbakar, titik awal itu ada pada Gudang Plastik PT. Sinarmas," ucap Humas Dinas Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan DKI Jakarta Mulat Wijayanto kepada awak media, Rabu (6/10).

Baca Juga

Mulat mengatakan, api yang muncul dari gudang plastik itu merambat ke gudang ekspedisi Shopee Express yang ada dekat gudang plastik. Praktis gudang ekspedisi yang posisinya berdekatan itu langsung dilalap si jago merah. 

Mulat mengatakan, dugaan sementara api itu muncul karena adanya korsleting listrik pada area panel. "Terjadi perambatan ke Gudang Shopee Express yang posisinya dekat dengan gudang yang terbakar. Informasi yang di dapat dari Bapak Yitno selaku Kepala Gudang PT. Sinarmas. Kebakaran awal diduga karena adanya korsleting listrik pada area panel," katanya.