Jumat 08 Oct 2021 01:43 WIB

Nigeria Terima Pasokan 501 Ribu Dosis Vaksin AstraZeneca

Dosis vaksin dipasok Prancis sebagai bagian dari Fasilitas COVAX WHO

Dosis vaksin dipasok Prancis sebagai bagian dari Fasilitas COVAX WHO.
Dosis vaksin dipasok Prancis sebagai bagian dari Fasilitas COVAX WHO.

REPUBLIKA.CO.ID, ABUJA - Nigeria menerima 501.600 dosis vaksin AstraZeneca dalam upaya memerangi Covid-19, kata Badan Pengembangan Perawatan Kesehatan Nasional pada Rabu. 

Vaksin dipasok Prancis dan dikirim dengan bantuan Fasilitas Akses Global Vaksin COVID-19 (COVAX) WHO, yang bertujuan memastikan akses vaksin yang cepat dan merata bagi negara-negara berpenghasilan rendah dan menengah.

Baca Juga

Faisal Shuaib, direktur Badan Pengembangan Perawatan Kesehatan Nasional Nigeria, mengatakan vaksin datang pada saat negara itu berjuang melawan gelombang ketiga pandemi.

Dia mengatakan kemajuan signifikan telah dibuat dalam kampanye vaksinasi dan meminta masyarakat untuk mengikuti program vaksinasi Covid-19.

Lebih dari 5 juta orang di Nigeria telah disuntik sebagai bagian dari kampanye vaksinasi yang diluncurkan sejak 5 Maret.

Sejak awal pandemi di Nigeria, 206.561 orang telah terinfeksi, 194.475 di antaranya telah pulih, dan setidaknya 2.731 orang telah meninggal akibat virus tersebut.

sumber : https://www.aa.com.tr/id/dunia/nigeria-terima-pasokan-lebih-501000-dosis-vaksin-astrazeneca/2385012
BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement