Jumat 08 Oct 2021 07:20 WIB

Ketum PSSI Apresiasi Kemenangan Indonesia atas Taiwan

Alhamdulillah, kami bersyukur hari ini timnas Indonesia mampu meraih kemenangan.

Rep: Afrizal Rosikhul Ilmi/ Red: Muhammad Akbar
Ketua Umum PSSI Mochamad Iriawan (kanan) bersama Direktur Teknik PSSI Indra Sjafri (kiri) dan pelatih timnas Rudy Eka Priyambada (kedua kiri) memberikan ucapan semangat kepada para pemain timnas sepak bola wanita setelah uji coba melawan tim PON Jawa Barat di Stadion Merpati, Depok, Jawa Barat, Rabu (15/9/2021). Mochamad Iriawan meninjau persiapan timnas sepak bola wanita Indonesia jelang laga menghadapi Singapura di laga kualifikasi Piala Wanita Asia 2022 pada 24 September dan 27 September 2021 di Tajikistan
Foto: ANTARA/Asprilla Dwi Adha
Ketua Umum PSSI Mochamad Iriawan (kanan) bersama Direktur Teknik PSSI Indra Sjafri (kiri) dan pelatih timnas Rudy Eka Priyambada (kedua kiri) memberikan ucapan semangat kepada para pemain timnas sepak bola wanita setelah uji coba melawan tim PON Jawa Barat di Stadion Merpati, Depok, Jawa Barat, Rabu (15/9/2021). Mochamad Iriawan meninjau persiapan timnas sepak bola wanita Indonesia jelang laga menghadapi Singapura di laga kualifikasi Piala Wanita Asia 2022 pada 24 September dan 27 September 2021 di Tajikistan

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan mengapresiasi kemenangan timnas Indonesia melawan Taiwan pada leg pertama play off kualifikasi Piala Asia 2023 di Stadion Chang Arena Buriram, Thailand, Kamis (7/10).

Skuad Garuda meraih kemenangan 2-1 pada laga tersebut melalui gol Ramai Rumakiek pada menit ke-19 dan Evan Dimas menit ke-51. Menurutnya peluang untuk lolos ke babak kualifikasi semakin terbuka.

"Alhamdulillah, kami bersyukur hari ini timnas Indonesia mampu meraih kemenangan. Terima kasih untuk perjuangan dan kerja keras pemain yang mampu bermain apik pada pertandingan ini," kata Iriawan dikutip dari laman resmi PSSI, Kamis (7/10).

Iriawan mengklaim dirinya selalu memantau dan mendapat update perkembangan timnas Indonesia selama di Thailand. Ia pun juga sering memberikan motivasi kepada skuad Garuda melalui video call.

Kendati demikian, Iriawan mengingatkan pemain untuk tidak terbuai dengan kemenangan ini. Pasalnya, masih ada satu laga lagi yang perlu dihadapi untuk memastikan diri lolos ke babak kualifikasi. "Masih ada satu pertandingan lagi melawan tim yang sama," kata dia.

"Kami ingin pada pertandingan kedua nanti pemain tetap fokus, jangan terlalu percaya diri dan jangan terlena. PSSI berharap timnas Indoneia selain lolos ke kualifikasi Piala Asia 2023 juga dapat tembus ke babak putaran final turnamen tersebut," ujar pria yang akrap disapa Iwan Bule tersebut.

Leg kedua akan berlangsung di tempat yang sama di Stadion Chang Arena Buriram, Thailand pada Senin (11/10). Status Indonesia dalam pertandingan tersebut adalah bermain tandang. Dengan modal agregat 2-1 skuad Garuda diharapkan tampil lebih percaya diri dan meraih hasil maksimal.

Klasemen Liga 1 Musim 2024
Pos Team Main Menang Seri Kalah Gol -/+ Poin
1 Pusamania Borneo Pusamania Borneo 10 6 3 1 16 10 21
2 Persebaya Surabaya Persebaya Surabaya 10 6 3 1 9 4 21
3 Persib Bandung Persib Bandung 10 5 5 0 18 10 20
4 Bali United Bali United 10 6 2 2 16 8 20
5 Persija Persija 10 5 3 2 15 6 18
BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement