REPUBLIKA.CO.ID, SEOUL -- Aktor Choi Jin-hyuk mengumumkan menghentikan semua aktivitasnya setelah melanggar peraturan pencegahan Covid-19 di Seoul, Korea Selatan. Agensi Choi Jin-hyuk, G-Tree Creative, mengeluarkan permintaan maaf resmi yang menjelaskan bahwa Jin-hyuk secara tidak sengaja mengunjungi bar yang dibuka secara ilegal dan melanggar aturan Covid-19.
“Pada 6 Oktober, Choi Jin-hyuk melanggar peraturan pencegahan Covid-19 saat bertemu dengan seorang kenalan,” kata pernyataan resmi G-Tree Creative dilansir dari Soompi, Jumat (8/10).
Agensi menjelaskan, kenalan Choi Jin-hyuk membawanya ke sebuah bar yang bisa tetap buka sampai pukul 22.00 waktu setempat. Choi Jin-hyuk tidak tahu bahwa bar tersebut dibuka secara ilegal. Itu sebabnya, Choi Jin-hyuk berpikir tak masalah berada di bar itu sampai pukul 22.00.
"Dia ke tempat itu karena kenalannya merekomendasikannya saat mereka mencari tempat yang tenang untuk berbicara," ujar agensi.
Namun, Choi Jin-hyuk ditangkap karena melanggar peraturan pencegahan Covid-19 sekitar pukul 20.20 waktu setempat. Agensi mengatakan, Choi Jin-hyuk benar-benar malu dengan ketidaktahuan dan kesalahannya karena tidak memeriksa pedoman pencegahan Covid-19 dengan benar, serta tidak waspada.
“Dia sadar bahwa tidak ada alasan untuk membela, dia meminta maaf,” kata agensi.
G-Tree Creative mengatakan, Choi Jin-hyuk sedang menenangkan diri dan berhati-hati untuk tidak mengulangi kesalahan tersebut. Sebagai bagian dari hiatusnya, Choi Jin-hyuk mengundurkan diri dari variety show populer SBS “My Little Old Boy”.