Senin 18 Oct 2021 22:28 WIB

3 Kasus Baru Ebola Dikonfirmasi di Kongo Timur

Dalam 10 hari terakhir, total ada 5 kasus ebola di Kongo.

Virus Ebola
Foto: abc news
Virus Ebola

REPUBLIKA.CO.ID, BENI -- Tiga kasus baru Ebola dikonfirmasi di Republik Demokratik Kongo timur. Dalam 10 hari terakhir, total ada 5 kasus. Hal itu diungkapkan Organisasi Kesehatan Dunia (WHO), Senin (18/10).

Pejabat kesehatan mengatakan bahwa gejolak virus tersebut tampaknya berkaitan dengan wabah besar-besaran pada 2018-2020, yang menewaskan lebih dari 2.200 orang dan menginfeksi 1.000 lebih lainnya. Ketiga kasus ditemukan pada Sabtu(16/10) di distrik Butsilu, dekat Kota Beni yang menjadi episentrum wabah terakhir.

Baca Juga

Tiga dari lima kasus terkonfirmasi meninggal.Gejolak pasca wabah besar Ebola dapat disebabkan oleh infeksi tersembunyi yang tersisa di sperma penyintas. Klaster kasus lainnya yang terkait dengan epidemi 2018-2020 muncul pada Februari dan berhasil ditangani setelah enam orang meninggal.

Vaksin menjadi upaya menekan penyebaran wabah baru-baru ini. Pekan lalu tim medis mulai memvaksinasi kontak kasus dengan menggunakan suntikan yang dikembangkan oleh Merck. Vaksin Merck merupakan satu dari dua vaksin Ebola yang tersedia, selain vaksin produksi Johnson & Johnson.

sumber : antara
BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Yuk Ngaji Hari Ini
يٰبَنِيْٓ اٰدَمَ لَا يَفْتِنَنَّكُمُ الشَّيْطٰنُ كَمَآ اَخْرَجَ اَبَوَيْكُمْ مِّنَ الْجَنَّةِ يَنْزِعُ عَنْهُمَا لِبَاسَهُمَا لِيُرِيَهُمَا سَوْاٰتِهِمَا ۗاِنَّهٗ يَرٰىكُمْ هُوَ وَقَبِيْلُهٗ مِنْ حَيْثُ لَا تَرَوْنَهُمْۗ اِنَّا جَعَلْنَا الشَّيٰطِيْنَ اَوْلِيَاۤءَ لِلَّذِيْنَ لَا يُؤْمِنُوْنَ
Wahai anak cucu Adam! Janganlah sampai kamu tertipu oleh setan sebagaimana halnya dia (setan) telah mengeluarkan ibu bapakmu dari surga, dengan menanggalkan pakaian keduanya untuk memperlihatkan aurat keduanya. Sesungguhnya dia dan pengikutnya dapat melihat kamu dari suatu tempat yang kamu tidak bisa melihat mereka. Sesungguhnya Kami telah menjadikan setan-setan itu pemimpin bagi orang-orang yang tidak beriman.

(QS. Al-A'raf ayat 27)

Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement