Kamis 21 Oct 2021 07:49 WIB

Allegri Syukuri Kemenangan, Sesali Performa Buruk Juventus

Juventus mengalahkan Zenit St Petersburg 1-0 di Grup H Liga Champions.

Rep: Reja Irfa Widodo/ Red: Israr Itah
 Pelatih Juventus Massimiliano Allegri.
Foto: EPA-EFE/ALESSANDRO DI MARCO
Pelatih Juventus Massimiliano Allegri.

REPUBLIKA.CO.ID, SAINT PETERSBURG -- Gol semata wayang Dejan Kulusevski mengantarkan Juventus memetik tiga poin dalam lawatan ke kandang Zenit St Petersburg, Stadion Krestovsky, Saint-Petersburg, Kamis (21/10) dini hari WIB. Kemenangan 1-0 ini makin memantapkan posisi I Bianconeri di puncak klasemen Grup H Liga Champions. 

Juventus tercatat memetik kemenangan sempurna dari tiga laga awal penyisihan Grup H. Nyonya Tua unggul tiga poin dari Chelsea yang duduk di peringkat kedua. Juventus juga menjaga rekor kemenangan beruntun dalam enam laga terakhir di semua ajang. 

Baca Juga

Pelatih Juventus Massimiliano Allegri mengakui kemenangan atas Zenit tidak diraih dengan mudah. Bahkan, pelatih asal Italia itu menilai, anak-anak asuhnya cenderung tampil kurang memuaskan dalam laga yang digelar di Stadion Krestovsky tersebut. 

Juventus mesti menunggu hingga menit ke-86 untuk bisa memecah kebuntuan pada laga tersebut. Kulusevski, yang masuk menggantikan Federico Bernadeschi pada menit ke-56, sukses menanduk umpan dari Mattia De Sciglio. Ini menjadi kemenangan 1-0 secara beruntun yang ditorehkan Juventus dalam empat laga terakhir di semua ajang. 

Zenit, tutur Allegri, tampil begitu solid di lini belakang. Selain itu, para penggawa I Bianconeri juga kerap melakukan kesalahan di sepertiga akhir lapangan. Pun dengan kegagalan mempertahankan intensitas dan tempo permainan. 

"Kami juga begitu rentan mendapatkan tembakan lewat serangan balik mereka. Kami seharusnya bisa mengendalikan laga saat telah satu gol. Ini bukanlah performa yang bagus dari tim ini, tapi kami mendapatkan hasil penting dan membuat kami berada di posisi yang bagus," kata Allegri kepada Sky Italia, dikutip Football Italia, Kamis (21/10). 

Secara khusus, pelatih asal Italia itu berharap anak-anak asuhnya bisa lebih banyak menciptakan peluang dengan memanfaatkan lebar lapangan. Para penggawa Nyonya Tua juga diharapkan bisa lebih sering menguasai bola saat berada di antara lini tengah dan lini belakang lawan. 

Mantan pelatih AC Milan itu pun tidak mau penampilan mengecewakan anak-anak asuhnya ini terulang di laga akhir pekan ini. Terlebih, I Bianconeri akan melawat ke kandang juara bertahan Serie A, Inter Milan, pada giornata kesembilan Serie A. "Kami mendapatkan hasil bagus dengan performa yang buruk. Semoga ada kombinasi yang lebih baik pada laga akhir pekan ini, yaitu hasil bagus dengan performa yang bagus," kata Allegri. 

Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Advertisement
Yuk Ngaji Hari Ini
يٰبَنِيْٓ اٰدَمَ لَا يَفْتِنَنَّكُمُ الشَّيْطٰنُ كَمَآ اَخْرَجَ اَبَوَيْكُمْ مِّنَ الْجَنَّةِ يَنْزِعُ عَنْهُمَا لِبَاسَهُمَا لِيُرِيَهُمَا سَوْاٰتِهِمَا ۗاِنَّهٗ يَرٰىكُمْ هُوَ وَقَبِيْلُهٗ مِنْ حَيْثُ لَا تَرَوْنَهُمْۗ اِنَّا جَعَلْنَا الشَّيٰطِيْنَ اَوْلِيَاۤءَ لِلَّذِيْنَ لَا يُؤْمِنُوْنَ
Wahai anak cucu Adam! Janganlah sampai kamu tertipu oleh setan sebagaimana halnya dia (setan) telah mengeluarkan ibu bapakmu dari surga, dengan menanggalkan pakaian keduanya untuk memperlihatkan aurat keduanya. Sesungguhnya dia dan pengikutnya dapat melihat kamu dari suatu tempat yang kamu tidak bisa melihat mereka. Sesungguhnya Kami telah menjadikan setan-setan itu pemimpin bagi orang-orang yang tidak beriman.

(QS. Al-A'raf ayat 27)

Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement