Sabtu 23 Oct 2021 05:36 WIB

Infografis Chelsea Vs Norwich City: Duel Bumi dan Langit

Chelsea pemuncak, sementara Norwich berada di dasar klasemen Liga Inggris.

Foto: DOK REPUBLIKA
Chelsea vs Norwich City

REPUBLIKA.CO.ID, Laga Chelsea kontra Norwich City di Stamford Bridge, Sabtu (23/10) tak berlebihan disebut duel bumi dan langit. Chelsea yang memuncaki klasemen akan berhadapan dengan penghuni dasar klasemen yang belum pernah menang dalam 8 laga.

Fakta Jelang Laga

- Norwich gagal menang dalam 18 pertandingan terakhir di Liga Primer.

- Musim ini, Norwich baru 2 kali meraih hasil imbang dan 6 lainnya kalah.

- Dua hasil imbang didapatkan dalam dua laga terakhir kontra Burnley dan Brighton yang berakhir imbang tanpa gol.

- Chelsea baru 2 kali tersandung gagal menang (1 imbang, 1 seri) dari 8 laga Liga Primer musim ini.

- Chelsea tak terkalahkan dalam 17 laga terakhir kontra Norwich di semua kompetisi.

- Chelsea telah memenangkan 10 dari 12 pertandingan terakhir mereka di Liga Primer melawan Norwich City (imbang 2). 

- Terakhir Chelsea kalah dari Norwich pada Desember 1994.

- Setelah memenangkan dua pertandingan Liga Primer pertama mereka di kandang Chelsea pada 1992/93 dan 1993/94, Norwich hanya meraih satu poin dari tujuh lawatan berikutnya ke Stamford Bridge (imbang 1, kalah 6).

BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Yuk Ngaji Hari Ini
يٰبَنِيْٓ اٰدَمَ لَا يَفْتِنَنَّكُمُ الشَّيْطٰنُ كَمَآ اَخْرَجَ اَبَوَيْكُمْ مِّنَ الْجَنَّةِ يَنْزِعُ عَنْهُمَا لِبَاسَهُمَا لِيُرِيَهُمَا سَوْاٰتِهِمَا ۗاِنَّهٗ يَرٰىكُمْ هُوَ وَقَبِيْلُهٗ مِنْ حَيْثُ لَا تَرَوْنَهُمْۗ اِنَّا جَعَلْنَا الشَّيٰطِيْنَ اَوْلِيَاۤءَ لِلَّذِيْنَ لَا يُؤْمِنُوْنَ
Wahai anak cucu Adam! Janganlah sampai kamu tertipu oleh setan sebagaimana halnya dia (setan) telah mengeluarkan ibu bapakmu dari surga, dengan menanggalkan pakaian keduanya untuk memperlihatkan aurat keduanya. Sesungguhnya dia dan pengikutnya dapat melihat kamu dari suatu tempat yang kamu tidak bisa melihat mereka. Sesungguhnya Kami telah menjadikan setan-setan itu pemimpin bagi orang-orang yang tidak beriman.

(QS. Al-A'raf ayat 27)

Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement