Ahad 24 Oct 2021 01:37 WIB

Tekuk Brighton 4-1, Manchester City Tempel Chelsea

Man City hanya terpaut dua poin dari Chelsea yang kokoh di puncak klasemen sementara.

Rep: Muhammad Ikhwanuddin/ Red: Endro Yuwanto
Para pemain Manchester City merayakan kemenangan atas Brighton & Hove Albion dalam lanjutan Liga Primer Inggris, Ahad (24/10) dini hari WIB.
Foto: EPA/FACUNDO ARRIZABALAGA
Para pemain Manchester City merayakan kemenangan atas Brighton & Hove Albion dalam lanjutan Liga Primer Inggris, Ahad (24/10) dini hari WIB.

REPUBLIKA.CO.ID, BRIGHTON -- Manchester City tampil perkasa dengan mengalahkan Brighton & Hove Albion 4-1 di pekan kesembilan Liga Primer Inggris, Ahad (24/10) dini hari WIB. Man City pun terus menempel ketat Chelsea di papan atas.

Tampil sebagai tim tamu, the Citizens tidak menemui kesulitan dan bermain lebih percaya diri. Ini dibuktikan lewat gol pembuka Ilkay Gundogan saat laga baru berjalan 13 menit. Berawal dari assist Bernardo Silva, tendangan Gundogan tepat menemui sasaran.

Berstatus tuan rumah tak membuat Brighton patah arah. Percobaan Jakub Moder di menit ke-18 sempat mengancam gawang Man City. Akan tetapi, sundulan Molder masih meleset tipis ke kiri gawang lawan.

Tim tamu justru kembali menancapkan dominasinya saat Phil Foden memanfaatkan umpan Jack Grealish di menit ke-22. Sepakan kaki kirinya sukses mengarah ke sudut kanan gawang Brighton dan menghasilkan gol kedua.

Man City kembali menambah keunggulan di menit ke-31 lewat Foden yang kembali menyumbang gol. Lagi-lagi, tendangan kaki kirinya membuat kiper Brighton harus memungut bola dari gawangnya sendiri.

Di babak kedua, Brighton mencoba bermain lebih cerdik. Dua pemain pengganti, Tariq Lamptey dan Enock Mwepu, dimasukkan untuk menghadirkan permainan yang lebih atraktif.

Brighton sempat membuat pertahanan Man City terancam melalui peran Lamptey dan Trossard. Akan tetapi, lini pertahanan tim tamu masih terlalu tangguh.

Usaha Brighton baru membuahkan hasil ketika mendapat hadiah penalti di menit ke-81. Alexis Mac Allister yang dipercaya menjadi eksekutor berhasil menunaikan tugasnya.

Mendekati injury time, Man City kembali mencetak gol melalui Ryad Mahrez. Skor 4-1 bertahan hingga peluit panjang berbunyi.

Hasil ini membuat Manchester City tetap berada di peringkat kedua klasemen dengan 20 poin. The Citizens hanya terpaut dua poin dari Chelsea yang kokoh di puncak klasemen sementara Liga Primer Inggris.

Klasemen Premier League Musim 2024
Pos Team Main Menang Seri Kalah Gol -/+ Poin
1 Liverpool Liverpool 11 9 1 1 21 15 28
2 Manchester City Manchester City 11 7 2 2 22 9 23
3 Chelsea Chelsea 11 5 4 2 21 8 19
4 Arsenal Arsenal 11 5 4 2 18 6 19
5 Nottingham Forest Nottingham Forest 11 5 4 2 15 5 19
BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement