REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Paris Hilton berencana menggelar pernikahan pada November mendatang dengan tunangannya, Carter Reum. Mendekati hari bahagianya, detail acara resepsi pewaris kekayaan Hilton ini terungkap.
Dilansir dari Page Six, Senin (25/10), pada pernikahannya nanti, Paris dikabarkan akan menggunakan barang-barang mewah untuk pesta yang mencapai lebih dari 60 ribu dolar AS atau sekitar Rp 852 juta. Itu terdiri dari berbagai barang mewah mulai dari piring Hermés senilai 500 dolar AS, nampan pesta Christofle 985 dolar AS, crystal caviar server lengkap dengan sendoknya senilai 1.000 dolar AS, dan vas Baccarat senilai 4.885 dolar AS.
Ada juga lampu Baccarat senilai 990 dolar AS, vodka caviar senilai 1.845 dolar AS untuk 6 orang, dan gelas anggur kristal senilai 355 dolar AS. Namun, keduanya mencantumkan beberapa opsi yang lebih terjangkau, seperti decanter senilai 140 dolar AS, cake dome seharga 185 dolar AS, dan ice tongs seharga 250 dolar AS.
Tak hanya barang mewah, Paris juga dikabarkan akan menggunakan 10 gaun pengantin. Kepada Daily Mail, seorang sumber mengatakan bahwa Paris akan mengenakan gaun dari rumah mode Valentino. Jenama mewah dari Italia itu juga menjadi jadi pilihan adiknya saat menikah pada 2015 lalu dengan James Rothchild.
The Daily Mail juga melaporkan bahwa pengiring pengantin Paris akan didandani oleh Alice + Olivia, yang merupakan temannya selama bertahun-tahun. Dia selalu hadir dalam presentasi dan pesta desainer Stacey Bendet, dan pernah memuji Bendet sebagai seseorang yang brilian dalam sebuah wawancara dengan Page Six Style.
Pada bulan Agustus, Paris mengatakan kepada "The Tonight Show" bahwa memilih gaun pengantin adalah satu-satunya hal yang sudah dipersiapkan untuk resepsi pernikahannya. Dia juga mengaku senang bergonta-ganti gaun. Sementara tunangannya kemungkinan akan tetap mengenakan satu pakaian di hari pernikahannya.
Sejauh ini, Paris telah mengenakan gaun dari Alexandre Vauthier dan Alice + Olivia selama pesta bujang dan lajang dengan Reum di Vegas. Dia juga memilih gaun midi renda putih dari Self-Portrait senilai 680 dolar AS untuk bridal shower bertema "Alice in Wonderland".
Paris dan Reum bertunangan pada bulan Februari. Pada saat itu, Reum memberikan cincin berlian zamrud dari Jean Dousset kepada Paris. Sementara pesta pernikahannya akan digelar pada 11 November di perkebunan mendiang kakek Paris di Bel-Air, California.