Mahasiswa UNS Meninggal Dunia saat Diklatsar Menwa

Rep: Binti Sholikah/ Red: Dwi Murdaningsih

Meninggal dunia (ilustrasi)
| Foto: Mardiah Diah

Setelah kejadian tersebut, pimpinan UNS langsung meminta panitia menghentikan kegiatan. Semua peserta diminta untuk pulang ke rumah masing-masing.

Polresta Solo juga telah melakukan pemeriksaan di tempat kejadian perkara (TKP). Polresta juga melakukan pendataan serta meminta surat pernyataan dari para peserta.

Kasatreskrim Polresta Solo, AKP Djohan Andika, mengatakan, Kepolisian masih mendalami kronologi awal dan melakukan penyelidikan atas kejadian meninggalnya mahasiswa UNS tersebut.

"Ini masih kita lakukan autopsi dulu. Kami tidak bisa menduga-duga, kita tunggu hasil autopsi," jelasnya kepada wartawan.

Dia menambahkan, berdasarkan olah TKP, kepolisian masih mengidentifikasi kepantiaan kegiatan Diklatsar Menwa. Selanjutnya, baru dilakukan pemanggilan terhadap saksi.

"Untuk saksi-saksi ini sedang kami data susunan kepanitiaan kegiatan Menwa tersebut. Nanti setelah kami data akan kami jadwalkan untuk dilakukan pemeriksaan," jelasnya.

Terkait


Bidik Emas, Mahasiswa UNS Berlaga di Paralimpiade Nasional

Mahasiswa UNS Raih 3 Medali Emas di PON XX Papua

UNS Perpanjang MoU dengan Universitas di China dan Taiwan

UNS Jalin Kerja Sama dengan SEAMEO SEAMOLEC

UNS Kukuhkan Lima Guru Besar Secara Bersamaan

Republika Digital Ecosystem

Kontak Info

Republika Perwakilan DIY, Jawa Tengah & Jawa Timur. Jalan Perahu nomor 4 Kotabaru, Yogyakarta

Phone: +6274566028 (redaksi), +6274544972 (iklan & sirkulasi) , +6274541582 (fax),+628133426333 (layanan pelanggan)

[email protected]

Ikuti

× Image
Light Dark