Selasa 26 Oct 2021 11:24 WIB

Sudi Silalahi tak Keluhkan Sakit Sebelum Meninggal

Sudi Silalahi masuk RSPAD Gatot Subroto pada Senin (25/10) sore.

Rep: Uji Sukma Medianti/ Red: Agus raharjo
Sudi Silalahi
Foto: antara
Sudi Silalahi

REPUBLIKA.CO.ID, BEKASI -- Menteri Sekretaris Negara era Presiden Susilo Bambang Yudhoyono (SBY), Sudi Silalahi meninggal pada Senin (25/10). Sudi Silalahi lahir pada 13 Juli 1949. Sudi Silalahi lahir di Pematang Siantar. Sebelum menjadi menteri, ia merupakan seorang prajurit lulusan Akabri tahun 1972.

Pihak keluarga yang tak ingin disebutkan namanya menyebut Sudi dilarikan ke RSPAD Gatot Subroto pada Senin (25/10) sore. "Bapak nggak ada sakit. Masuk RSPAD sore. Gak ada keluhan apa-apa. Sampai rumah sakit kita pulang terus ditelepon meninggal," kata pihak keluarga ditemui di rumah duka, Jalan Bunga Matahari II, Kelurahan Jatimurni, Kecamatan Pondol Melati, Kota Bekasi, Selasa (26/10).

Almarhum Sudi Silalahi rencananya akan dimakamkan di Taman Makam Pahlawan (TMP) Kalibata pukul 13.00 WIB. Sudi meninggalkan tiga anak dan lima cucu. Pangkat terakhir militernya adalah Letnan Jenderal.

Dikutip dari Kepustakaan Presiden Perpustakaan Nasional, Sudi Silalahi sempat memegang sejumlah jabatan penting selama berkarir di dunia militer. Dia tercatat pernah menjabat sebagai Wakil Assospol Kasospol ABRI pada 1996-1997, Kepala Staf Kodam Jaya pada 1998, Askomsos Kaster ABRI sejak Oktober 1998, Pangdam V Brawijaya Surabaya pada 1999.

Sudi Silalahi diangkat sebagai Sekretaris Kabinet pada Kabinet Indonesia Bersatu 2004-2009. Sudi Silalahi kemudian ditunjuk sebagai Menteri Sekretaris Negara pada Kabinet Indonesia Bersatu II periode 2009-2014.

Baca juga : Innalillahi, Eks Mensesneg Letjen (Purn) Sudi Silalahi Wafat

BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement