Selasa 26 Oct 2021 19:11 WIB

Thierry Henry: Messi tak Banyak Menyentuh Bola di PSG

Messi dinilai tak akan membuat banyak perbedaan jika ada di sisi kanan.

Rep: Rahmat Fajar/ Red: Endro Yuwanto
 Lionel Messi dari Paris Saint-Germain (PSG) bereaksi pada pertandingan sepak bola Ligue 1 Prancis antara Olympique Marseille dan Paris Saint Germain di Stadion Velodrome di Marseille, Prancis Selatan, Senin (25/10) dini hari WIB.
Foto: EPA-EFE/GUILLAUME HORCAJUELO
Lionel Messi dari Paris Saint-Germain (PSG) bereaksi pada pertandingan sepak bola Ligue 1 Prancis antara Olympique Marseille dan Paris Saint Germain di Stadion Velodrome di Marseille, Prancis Selatan, Senin (25/10) dini hari WIB.

REPUBLIKA.CO.ID, PARIS -- Mantan pemain Barcelona dan timnas Prancis, Thierry Henry, melihat Lionel Messi ada masalah pada posisinya di Paris Saint-Germain (PSG). Meski telah mencetak tiga gol dalam tujuh pertandingan, namun tak semua dilalui Messsi secara mulus.

Trio MNM, yaitu Kylian Mbappe, Neymar, dan Lionel Messi yang tampak berbahaya tak berfungsi sesempurna yang dibayangkan banyak orang. Itu terlihat ketika PSG bermain tanpa gol ketika menghadapi Marseille.

Baca Juga

Dalam laga tersebut, Angel Di Maria menjadi bagian dari tiga penyerang tersebut. Tetapi tak satupun dari mereka yang mampu mencetak gol.

Menurut Henry, kunci agar PSG mendapatkan tuah dari Messi adalah memainkannya lebih ke posisi sentral.

“Messi terisolasi dan tidak terlalu banyak menyentuh bola. Saya tidak mengatakan dia tidak bahagia, tetapi dia terlihat terisolasi,” kata Henry dilansir dari Football Espana, Selasa (26/10).

Henry lebih menyukai Messi berada di lini tengah. Messi dinilai tak akan membuat banyak perbedaan jika ada di sisi kanan.

Di tengah, Messi dapat memainkan peran mengatur ritme permainan. Pekerjaan rumah klub Paris itu saat ini adalah mencari solusi agar Messi, Neymar, dan Mbappe dapat memberikan pengaruh besar.

“Saya tidak memiliki data taktis yang tepat, tetapi saya pikir dia memiliki dampak yang lebih kecil (di sisi sayap). Dia lebih jarang berpartisipasi,” jelas Henry.

Messi didatangkan PSG secara gratis pada musim panas setelah La Pulga, julukan Messi, gagal bertahan di Camp Nou karena terganjal aturan pembatasan gaji oleh La Liga Spanyol. Kedatangannya disambut gembira oleh penggemar PSG dengan harapan bisa membawa kesuksesaan tak hanya di level domestik melainkan di Eropa.

PSG saat ini dihuni oleh pemain-pemain kelas wahid. Ada Sergio Ramos, Archaf Hakimi, Wijnaldum, dan Donnaruma yang didatangkan bersamaan dengan Messi. Mereka melengkapi sejumlah pemain bintang yang lebih dulu berseragam PSG.

Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement